Liputan6.com, Sleman - Terlihat sekilas, kurma tomat ini tampak tak ada bedanya dengan kurma-kurma yang banyak dijual saat bulan Ramadan. Namun ini bukan kurma, melainkan manisan dari tomat yang bentuknya memang mirip dengan buah dari Arab tersebut.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Selasa (1/7/2014), seolah tak mau kalah dengan kurma, permintaan manisan tomat di bulan puasa juga melonjak drastis. Makanan ini sangat disukai warga Sleman, Yogyakarta sebagai menu buka puasa. Selain manis, vitamin C yang terkandung juga tinggi.
Pembuatannya pun cukup sederhana. Di tangan ibu-ibu di Pelemgurih, Gamping, Sleman ini tomat diolah menjadi manisan kurma. Tomat disobek lalu direndam air kapur. Kemudian tomat dikeluarkan isinya dan direbus dengan air gula.
Proses tersebut dilakukan 4 kali hingga tomat mengering. Tomat kemudian dijemur dan dioven selama 2 jam. Nah, manisan kurma siap dikemas.
Satu toples manisan kurma dari tomat ini biasanya dijual seharga Rp 25 ribu. Di bulan puasa ini, permintaan manisan tomat melonjak drastis. Dari biasanya 25 kilogram per hari, kini menjadi 75 kilogram per hari. (Yus)
Permintaan Manisan Kurma dari Tomat di Sleman Meningkat Drastis
Makanan ini sangat disukai warga Sleman, Yogyakarta sebagai menu buka puasa. Selain manis, vitamin C yang terkandung juga tinggi.
Diperbarui 01 Jul 2014, 15:09 WIBDiterbitkan 01 Jul 2014, 15:09 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
DPR Semprot Menaker saat Rapat Soal Sritex, Kejadian PHK Jelang Lebaran Terus Terjadi
350 Contoh Ucapan Selamat Berbuka Puasa Penuh Makna
Rumah Ridwan Kamil Digeledah KPK, Begini Kata Dedi Mulyadi
Laris Manis, MPV Listrik Mewah Denza D9 Terjual Hampir 1.000 Unit di Indonesia
Rumah Ridwan Kamil Digeledah KPK, Diduga Jadi Saksi Kunci Korupsi BJB?
Pemerintah Masih Rundingkan Besaran THR untuk Mitra Ojek Online
Australia Pertimbangkan Kirim Pasukan Perdamaian ke Ukraina, Rusia Beri Peringatan Keras
Kronologi Penyanyi Wheesung Ditemukan Meninggal Dunia di Kediamannya
Sritex Group PHK 11.025 Pekerja sejak Agustus 2024
350 Kata-Kata Motivasi di Pagi Hari untuk Membangkitkan Semangat
SNPMB 2025 Resmi Dibuka, Simak Jalur Seleksi dan Syaratnya
Semangati Fans Berpuasa, Kiper Timnas Indonesia Maarten Paes Pakai Sarung