Sejarah Lagi di Piala Dunia 2022, Ratusan Suporter hingga Pemain Sholat Jumat di Sekitar Stadion

Belum berakhir sampai situ, Piala Dunia 2022 kembali membuat sejarah baru. Yakni sholat Jumat di sekitar stadion Qatar yang digunakan untuk pertandingan Piala Dunia.

oleh Muhamad Husni Tamami diperbarui 30 Nov 2022, 02:15 WIB
Diterbitkan 30 Nov 2022, 02:15 WIB
Disebut Bersejarah, Potret Salat Jumat Pertama Kali di Piala Dunia Ini Viral
Disebut bersejarah, inilah potret salat Jumat pertama kali di Piala Dunia 2022. (Sumber: Twitter/nasirmagan)

Liputan6.com, Jakarta - Pertandingan Piala Dunia 2022 di Qatar sudah berlangsung sejak Minggu (20/11/2022). Belum sampai dua pekan, namun ajang akbar sepak bola empat tahunan ini memunculkan fakta-fakta menarik yang harus diketahui.

Selain tuan rumah Piala Dunia adalah negara muslim, adanya lantunan ayat suci Al-Qur’an pada pembukaan Piala Dunia 2022 di Qatar juga menjadi sejarah baru. Lantunan Al-Qur’an yang menggema di Stadion Al Bayt ini menjadi yang pertama selama ajang Piala Dunia.

Belum berakhir sampai situ, Piala Dunia 2022 kembali membuat sejarah baru. Yakni sholat Jumat di sekitar stadion Qatar yang digunakan untuk pertandingan Piala Dunia.

“Untuk pertama kalinya dalam sejarah, ratusan penggemar, pemain, dan ofisial Piala Dunia 2022 di Qatar melaksanakan salat Jumat di sekitar Stadion Ahmed bin Ali dan Stadion Al-Thamma,” tulis The Siasat Daily dikutip Rabu (30/11/2022).

Menurut laporan media itu, potret momen sholat Jumat di sekitar stadion yang digunakan untuk Piala Dunia viral di media sosial. Dalam sebuah video, jemaah terlihat berkumpul dan mereka mendengarkan khutbah Jumat sebelum melaksanakan sholat di depan stadion Piala Dunia.

“Saya datang ke negara Islam untuk menghadiri Sholat Jumat. Ini membuat saya sangat bahagia dalam kompetisi ini," kata penggemar asal Maroko, Yousef al-Idbari kepada Reuters.

 

Saksikan Video Pilihan Ini:

Dibagikan ke Medsos

Disebut Bersejarah, Potret Salat Jumat Pertama Kali di Piala Dunia Ini Viral
Disebut bersejarah, inilah potret salat Jumat pertama kali di Piala Dunia 2022. (Sumber: Twitter/nasirmagan)

Momen sholat Jumat yang pertama kalinya dalam sejarah Piala Dunia dibagikan ke media sosial (medsos), seperti akun Twitter @Hassan_alsai dan @nasirmagan.

Sesaat setelah dibagikan, unggahannya dengan cepat mencuri perhatian dunia. Banyak warganet yang menggambarkannya sebagai peristiwa bersejarah.

Di luar stadion Al thumama di Qatar hari ini untuk sholat Jum'at berjamaah. Islam memang indah. Saya punya banyak alasan untuk bangga karena saya seorang Muslim,” tulis akun Twitter @nasirmagan dalam bahasa Inggris.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya