6 Cara Menghabiskan Liburan Akhir Tahun Sendirian Tanpa Kesepian

Libur akhir tahun dijalani sendirian? Siapa takut.

oleh Dinny Mutiah diperbarui 29 Des 2020, 05:01 WIB
Diterbitkan 29 Des 2020, 05:01 WIB
kepribadian
ilustrasi liburan/Photo by Oleksandr Pidvalnyi from Pexels

Liputan6.com, Jakarta - Pandemi corona Covid-19 mengubah kebiasaan liburan akhir tahun banyak orang. Anjuran untuk tetap menjaga jarak dan menghindari kerumunan membuat sebagian warga memilih tak ke mana-mana selama libur cukup panjang ini. Bahkan, ada yang terpaksa sendirian saja saat liburan.

Banyak yang merasa kesepian saat harus melakoninya sendirian. Padahal, masa rehat sejenak ini bisa dimanfaatkan untuk mengisi ulang energi positif yang mungkin drop karena setahun ini bekerja keras, meski di rumah saja.

Agar tidak terbuang sia-sia, simak kiat berikut agar waktu liburan sendiri tetap merasa gembira, seperti dikutip dari People, Senin, 28 Desember 2020. Apa saja?

1. Manjakan Diri Sendiri

Jika selama ini merasa tidak punya waktu merawat diri, momen liburan bisa jadi saat yang tepat untuk melakukannya. Opsinya ada dua, bisa pergi ke salon untuk mendapat perawatan terbatas dan suasana yang lebih rigid dari sebelum pandemi, atau melakoninya sendiri di rumah.

Bila opsi kedua jadi pilihan Anda, tak perlu bersedih. Sudah banyak produk perawatan kecantikan yang memungkinkan Anda merawat diri seperti di salon. Produknya mulai dari masker wajah, masker rambut, perawatan kuku, hingga ritual mandi ditemani lilin aromaterapi.

Anda juga bisa memulai meditasi dan tidur siang selama beberapa jam. Jangan terlalu lama agar tidak pusing dan sakit punggung. Saat bangun, cobalah aktivitas baru yang tak sempat dikerjakan saat harus bekerja dari rumah, seperti menggambar, mewarnai, menjahit, atu membaca buku seru. Anda juga bisa memanfaatkan liburan sebagai kesempatan untuk merutinkan kembali olahraga.

2. Maraton Serial Kesukaan

Banyak serial-serial seru yang keluar selama. Bila merasa tak punya waktu sebelumnya, liburan kali ini bisa dimanfaatkan untuk menonton maraton serial atau film kesukaan. Atau, Anda bisa mengisi waktu dengan menonton film dan serial lama yang membangkitkan memori bahagia. Apa film atau serial favorit Anda?

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:


3. Membuat Jurnal 2021

Resolusi Tahun Baru
Ilustrasi resolusi tahun baru dalam sebuah jurnal. (dok. Instagram @unplanner/https://www.instagram.com/p/BsJz6moBSUL/Esther Novita Inochi)

Kenormalan baru sudah jadi keniscayaan di tengah situasi pandemi yang serba tak pasti. Beradaptasi dengan kondisi tentu jadi jalan keluar agar bisa bertahan tak hanya saat ini, tapi juga pada 2021 mendatang.

Anda bisa mengisi liburan dengan membuat jurnal yang berisi rencana-rencana di tahun depan. Hiasi jurnal dengan stiker-stiker lucu atau tulisan unik agar semangat positif mengalir ke dalamnya dan bisa kembali pada Anda. Anda bisa memperoleh tips dari Julianne Doodles untuk mendekorasi jurnal buatan sendiri.

4. Memikirkan Ulang Rencana Karier

Sudah bosan dengan karier yang seakan berjalan di tempat? Atau, Anda sudah kehilangan spirit untuk melakoni rutinitas pekerjaan selama ini? Mungkin ini saatnya untuk mencari jalan karier berbeda.

Masa liburan ini bisa dimanfaatkan untuk merancang karier baru. Atau, Anda bisa mulai mencari-cari peluang mendapat sampingan agar ada pemasukan tambahan. Hal lainnya, Anda bisa mengikuti kelas virtual, memperbaiki CV, dan konten yang bernilai agar tercipta peluang karier lebih baik. Liburan sendiri jadi lebih berisi, kan? 


5. Menata Ulang Isi Tempat Tinggal

5 Kesalahan Remeh yang Buat Pakaian di Lemari Kecil Berantakan
Ilustrasi lemari pakaian. (dok.Dekoruma/Dinny Mutiah)

Liburan sendiri juga bisa jadi momen menata ulang tempat tinggal. Apakah kamar sewaan atau rumah sendiri, Anda tentu menginginkan tempat tinggal yang nyaman, bukan?

Anda bisa memulainya dengan menata ulang isi kulkas. Keluarkan isi yang sudah kedaluwarsa, masukkan bahan makanan baru, dan tambahkan penghilang bau. Hal yang sama juga bisa diterapkan pada lemari pakaian atau kabinet dapur Anda. Sortir yang sudah tak ingin dipakai, donasikan kepada yang membutuhkan. Dengan begitu, Anda akan memiliki tambahan ruang penyimpanan.

6. Menulis Surat atau Berbagi pada Sesama

Kapan terakhir kali berkirim surat pada teman? Perhatian kecil lewat tulisan tangan bisa sangat berarti dan melipur lara sendiri. Anda bisa mencurahkan perasaan atau sekadar bertanya kabar dan membangkitkan kembali memori indah dari bertukar surat.

Anda juga bisa mengisi liburan yang lebih bermakna dengan berbagi dengan sesama. Sudah banyak akses untuk memberi pada yang lebih membutuhkan. Anda bisa memilih di antara sekian banyak aksi sosial resmi yang tersedia. Kalau pun ingin bersentuhan langsung, Anda bisa memulainya dengan memberi makan hewan liar di sekitar. Jangan lupa cuci tangan setelah melakukannya, ya! (Melia Setiawati)


Kiat Liburan Bebas Covid-19

Infografis Tips Libur Panjang Bebas Covid-19
Infografis Tips Libur Panjang Bebas Covid-19 (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya