Liputan6.com, Jakarta - Ada sekitar 110 pulau di Kepulauan Seribu. 11 di antaranya dihuni penduduk. Sementara yang lainnya dijadikan resort, bahkan ada yang kosong dan dimiliki oleh perseorangan atau pulau pribadi.
Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidajat meminta pulau-pulau milik perseorangan itu tak dibuat terlalu tertutup dan membolehkan petugas-petugas pemerintahan masuk untuk melakukan pengawasan.
"Artinya apa? Pulau-pulau itu kan sebetulnya itu milik bangsa Indonesia, itu tidak boleh tertutup, sangat-sangat privat orang tidak boleh masuk. Petugas juga harusnya boleh masuk. Sehingga kita bisa memonitor apa yang bisa dimonitor di pulau itu," ucap Djarot di Pulau Pramuka, Sabtu (7/2/2015).
Tak hanya itu, Djarot juga akan mengecek regulasi yang mengatur soal perizinan pemilikan pulau secara pribadi terkait apakah pulau tersebut bisa jadi hak milik pribadi atau tidak. Jika bisa, Pak Wagub akan melihat bagaimana aturan kawasannya.
Oleh karena itu, Djarot meminta Bupati Kepulauan Seribu Tri Joko melaporkan data-data pulau yang ada di kawasan tersebut, termasuk mengenai pemiliknya.
"Pulau pribadi? Undang-Undangnya boleh nggak? coba lihat saja nanti di aturannya. Pak Bupati akan mendata pulau-pulau itu siapa pemiliknya, siapa yang mengelola," tukas Djarot Saiful. (Riz)
Djarot: Pulau Pribadi Kepulauan Seribu Tak Boleh Terlalu Privat
Djarot meminta Bupati Kepulauan Seribu Tri Joko melaporkan data-data pulau yang ada di Kepulauan Seribu.
diperbarui 07 Feb 2015, 09:21 WIBDiterbitkan 07 Feb 2015, 09:21 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pria di China Kena Serangan Jantung hingga Hampir Meninggal Usai Dampingi Anak Belajar
Bos Amazon Jeff Bezos dan Lauren Sanchez Dilaporkan Akan Menikah di Aspen Sehabis Natal
Link Live Streaming Liga Inggris Manchester United vs Bournemouth, Sebentar Lagi Tayang di Vidio
Ustadz Das’ad Latif Ungkap Nikmat Besar Menjadi Polisi yang Wajib Disyukuri
Sosiolog UI Sebut Lukisan Yos Suprapto Tak Melanggar Etika dan Masih Relevan
Chery J6 Mulai Dikirim ke Konsumen, Anya Geraldine Jadi Pemilik Pertama
Optimalkan Layanan Nataru, Airnav Indonesia Tambah Petugas di Bandara Soekarno Hatta
Momen Nataru, Dispar Gunungkidul Ajak Masyarakat Kembangkan Wisata Religi
Bangkit dari Kubur, Harry Maguire Kini Punya Masa Depan di Manchester United
Sidang Kasus Dugaan Korupsi Timah, Hitungan Luas Operasi Tambang Terkait Kerugian Lingkungan Disorot
Amstrong Sembiring Refleksikan Kasus Artis dan Dinamika Hukum Indonesia Sepanjang 2024
6 Khasiat Daun Jambu Biji, Solusi Alami untuk Menurunkan Kolesterol dan Gula Darah