Diduga Depresi, Anak Pukul Ayah Kandung dengan Balok Kayu hingga Tewas

Seorang anak di Nganjuk, Jawa Timur, bunuh ayah kandung saat korban sedang tidur.

oleh Maria Flora diperbarui 05 Nov 2018, 12:12 WIB
Diterbitkan 05 Nov 2018, 12:12 WIB

Patroli Indosiar, Nganjuk - Seorang anak di Nganjuk, Jawa Timur membunuh ayah kandungnya. Pelaku mengalami depresi dan kerap mengancam ayahnya.  

Seperti ditayangkan Patroli Indosiar, Senin (5/11/2018), Ponidi (40), warga Dusun Jajar, Tanjunganom, Nganjuk, memukul ayahnya yang tidur di atas dipan kayu di luar rumah.

Suara pukulan Ponidi terdengar tetangga korban, Winarsih. Melihat korban bersimbah darah, Winarsih dan suaminya langsung melapor ke perangkat desa dan polisi.

Pelaku yang mengalami depresi baru dipulangkan dari rumah sakit jiwa satu bulan yang lalu. Karena sering diancam anaknya, Suyono selalu tidur di luar rumah.  

"Sebulan lalu pelaku dinyatakan sembuh lalu dia pulang. Namun, jiwanya kumat lagi," ujar Kapolsek Warujayeng Kompol Edi Hariadi. 

Jenazah korban langsung dievakuasi ke RS Bhayangkara Nganjuk untuk dilakukan visum. Polisi yang datang ke TKP langsung memasang garis polisi dan mengamankan pelaku. Barang bukti, balok kayu yang dipakai untuk membunuh korban juga diamankan petugas. (Karlina Sintia Dewi) 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya