Liputan6.com, Jakarta - Timah panas bersarang di kaki kanan pria berinisial AP. Pencuri spesialis rumah kosong itu ditembak polisi lantaran berupaya melawan petugas saat ditangkap.
Polisi mengidentifikasi AP sebagai pencuri spesialis rumah kosong melalui rekaman CCTV usai beraksi di salah satu rumah di kawasan Tegal Alur, Kalideres, Jakarta Barat.
Kanit Reskrim Polsek Kalideres, Iptu Anggoro Winardi menjelaskan, aksi pencurian tersebut terekam kamera CCTV. Pelaku datang seorang diri dengan mengendarai sepeda motor.
Advertisement
Hasil penyelidikan, pelaku pun ditangkap di tempat persembunyiannya di kawasan Cengkareng, Jakarta Barat pada Rabu 18Â November 2020 lalu.
"Dari hasil analisa kami berhasil mengidentifikasi keberadaan pelaku. Akhirnya tim bergerak ke tempat persembunyian pelaku," ujar Anggoro.
Anggoro mengatakan, pencuri spesialis rumah kosong ini berusaha melawan petugas ketika hendak ditangkap. Polisi pun terpaksa melumpuhkan pelaku dengan melepaskan tembakan ke arah kaki.
"Pelaku melawan petugas. Kami sudah berikan tembakan ke udara tapi tidak diindahkan oleh pelaku, akhirnya anggota melumpuhkan dengan timah panas," katanya.
Â
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:
Sita Barang Bukti
Kini tersangka masih dilakukan pemeriksaan secara intensif guna mengetahui sudah berapa kali AP melancarkan aksi. Dari tangan pelaku polisi menyita beberapa barang bukti yang belum sempat dijual.
"Ada barang bukti obeng yang digunakan untuk congkel pintu rumah korban, sepeda motor dan handphone korban yang belum sempat dijual," tandasnya.
Advertisement