Liputan6.com, Jakarta - Menteri Pertahanan Prabowo Subianto memastikan rasa penerbangan dari Pesawat C-130J Super Hercules besutan Amerika Serikat sudah sesuai ekspektasinya.
Meski puas, Prabowo mengatakan Hercules bukanlah jenis pesawat angkut baru yang digunakan militer udara Indonesia.
Baca Juga
“Saya kira ekspektasinya sesuai ya, ini kan pengalaman angkatan udara kita menggunakan Hercules sudah cukup banyak, teman-teman tahu, kalau tidak salah ya, hampir 63 tahun ya banyak seri-serinya,” kata Prabowo di Lanud Halim Perdanakusuma Jakarta, Kamis (6/7/2023).
Advertisement
Prabowo menjelaskan, saat ini Indonesia masih punya Hercules dengan tipe b. Diketahui, tipe b adalah jenis yang tergolong tua dengan masa pakai sudah 50 tahun.
“Bayangkan kita masih pakai tipe b, pesawat yang sudah berapa ya usianya, mungkin 50 tahun kita masih pakai,“ ungkap Prabowo.
Akan Dipensiunkan
Ke depan, Prabowo memastikan tipe b akan dipensiunkan. Sehingga militer Indonesia hanya akan menggunakan tipe H dan J dengan total unit sebanyak 32 pesawat.
“Kita punya 31 Hercules (saat ini), tambahan dua, jadi 33. Nanti ditambah 3 lagi jadi 36. Seri b yang akan di-faceout 4 unit jadi total akan punya 32 unit,” rinci Prabowo.
Prabowo meyakini, jumlah tersebut akan terus bertambah dan bisa lebih banyak lagi demi mendukung kekuatan matra udara militer Indonesia.
“Saya kira kebutuhan kita masih cukup mungkin butuh lebih banyak angkutan,” dia menandasi.
Advertisement