Titipan Penting SBY untuk Prabowo Subianto

Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menitipkan sesuatu kepada calon presiden (capres) nomor urut 2 Prabowo Subianto.

oleh Aries Setiawan diperbarui 28 Mar 2024, 06:30 WIB
Diterbitkan 28 Mar 2024, 06:30 WIB
Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di hadapan Prabowo Subianto saat acara buka puasa bersama Partai Demokrat, Rabu (27/3/2024).
Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di hadapan Prabowo Subianto saat acara buka puasa bersama Partai Demokrat, Rabu (27/3/2024). (Liputan6.com/ Lizsa Egeham)

Liputan6.com, Jakarta Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menitipkan sesuatu yang sangat penting kepada calon presiden (capres) nomor urut 2 Prabowo Subianto.

Hal itu disampaikan SBY saat buka puasa bersama jajaran Partai Demokrat dengan Prabowo di Hotel St.Regis Jakarta Selatan, Rabu (27/3/2024).

"Titipan saya, Bapak Prabowo, pemilu 2024 ini banyak hal yang mesti kita pelajari baik-baik. Di satu sisi ada good news (berita baik), tetapi di sisi lain ada bad news (berita buruk)," ucap SBY.

"Yang mengganggu pikiran kita adalah pemilu kita ternyata ongkos politiknya makin besar, melampaui batas kewajaran. Demikian juga politik uang, makin menjadi-jadi. Ini mesti diselamatkan," sambungnya.

SBY pun berharap kelak saat Prabowo memimpin bangsa Indonesia mampu membenahi sistem pemilu. Sebab, pemilu merupakan masa depan bangsa.

"Kita tidak boleh menyalahkan rakyat, tetapi ada sesuatu yang perlu diperbaiki, perlu diubah dan tentunya disempurnakan agar pemilu 5 tahun mendatang dan seterusnya menjadi pemilu yang baik. Pemilu adalah masa depan kita, masa depan Indonesia," ujar SBY.

"Kami menitip Bapak Prabowo, ini misi sejarah dan saya percaya Bapak akan bisa melakukan perubahan dan perbaikan atas sistem pemilu yang lebih tepat dan lebih baik bagi bangsa Indonesia," tambah SBY.

Lebih lanjut, kata SBY, sebagai salah satu partai pengusung pasangan calon Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, Partai Demokrat percaya dengan kinerja yang akan dilakukan pasangan nomor urut 2 itu.

"Itu saja yang ingin saya sampaikan, in you Bapak Prabowo we trust," kata SBY.

SBY: Prabowo Menang dan Jadi Presiden karena Kehendak Rakyat

Capres nomor urut 2, Prabowo Subianto bertemu Presiden RI keenam Susilo Bambang Yudhoyono atau SBY di Museum dan Galeri Seni SBY ANI Pacitan di Sidoarjo, Jawa Timur, Sabtu (17/2/2024) (Istimewa)
Capres nomor urut 2, Prabowo Subianto bertemu Presiden RI keenam Susilo Bambang Yudhoyono atau SBY di Museum dan Galeri Seni SBY ANI Pacitan di Sidoarjo, Jawa Timur, Sabtu (17/2/2024) (Istimewa)

SBY juga mengatakan, Prabowo Subianto menjadi presiden terpilih periode 2024-2029 karena kehendak rakyat. SBY pun sejak lama telah yakin bahwa Prabowo akan menjadi Presiden kedelapan RI.

"Saya ingin menyederhanakan cara berpikir saya, mengapa Pak Prabowo menang dan terpilih menjadi presiden kita? Karena rakyat memang menghendaki beliau memimpin kita semua," kata SBY.

Presiden keenam RI itu menuturkan, saat turun kampanye ke daerah-daerah, dia melihat langsung besarnya dukungan masyarakat untuk Prabowo. Menurut dia, hal tersebut juga bisa terlihat dari Prabowo yang selalu unggul dalam hasil survei pilpres 2024.

"Di lapangan, di desa, kecamatan, dan kota, saya mendengarkan langsung, mengetahui langsung bahwa dukungan rakyat sangat kuat. Ditambah setelah pemungutan suara, semua penghitungan cepat dari lembaga survei memenangkan beliau. Ini kesimpulan besar, ini sejarah," ucap SBY.

SBY pun berpesan agar Prabowo tidak mengecewakan masyarakat yang telah memilihnya. Dia berharap Prabowo sukses memimpin Indonesia lima tahun ke depan.

"Kami bangga, kami bersyukur dan semoga Pak Prabowo akan menjadi presiden yang sukses memimpin kita semua," ujar SBY.

SBY Beri Lukisan untuk Prabowo, Maknanya Begitu Dalam

Dalam kesempatan itu, SBY memberikan hadiah berupa lukisan kepada Prabowo. Dia menyebut lukisan ini diselesaikan dalam waktu 10 jam sebelum acara buka puasa bersama digelar.

Lukisan bergambar batu di pinggir pantai itu diberi judul 'standing firm like rocks'. Artinya, kuat dan kokoh laksana batu di tengah samudera, sesuai harapan SBY kepada Prabowo.

"Ini Pak Prabowo, keyakinan saya atas pemimpin kita mendatang, atas harapan saya, dan juga doa kita semua agar Pak Prabowo kokoh, kuat seperti batu karang ini. Memajukan Indonesia, meningkatkan kesejahteraan rakyat, menegakkan hukum dan keadilan, dan tugas-tugas lain yang diemban oleh beliau nanti," ucap SBY.

Akan Dipajang di Istana

Prabowo merasa terhormat diberi lukisan khusus oleh Presiden keenam RI, Susilo Bambang Yudhoyono. Prabowo berjanji akan memajang lukisan tersebut di Istana Kepresidenan.

"Jadi Pak SBY, saya sangat terharu karena Bapak begitu menghormati saya dengan tangan Bapak sendiri. Bapak memberikan lukisan kepada saya. Ini suatu kehormatan yang luar biasa," kata Prabowo.

"Saya akan cari tempat yang baik untuk lukisan ini. Mungkin di Istana Presiden yang baru itu," sambungnya.

Prabowo menyampaikan dirinya dan SBY sudah mengenal lama karena sama-sama menjadi prajurit TNI AD yang digembleng langsung oleh tokoh-tokoh pejuang bangsa, salah satunya, Gubernur AKABRI Letjen TNI (Purn) Sarwo Edhie Wibowo yang merupakan mertua SBY.

"Jadi mungkin itulah yang membuat kita kuat, Pak SBY. Itulah yang membuat kita mungkin buat saya berjuang, saya berusaha untuk menjadi tokoh seperti batu karang yang Bapak sebut tadi," ujar Prabowo.

Ketua Umum Partai Gerindra itu berterima kasih atas dukungan yang diberikan SBY, yang mau turun gunung mengampanyekannya pada pilpres 2024. Dia menuturkan SBY memberikan dorongan moril yang sangat besar kepadanya.

"Beliau sampai berjalan kaki di GBK (saat kampanye akbar). Padahal, hadir pun saya sebetulnya tidak berharap, Beliau hadir sebagai Presiden RI ke-6, tapi beliau menunjukkan dukungan beliau secara fisik," pungkas Prabowo.

 

Reporter: Alma Fikhasari

Sumber: Merdeka.com

Infografis SBY Siap Turun Gunung Menangkan Prabowo di Pilpres 2024. (Liputan6.com/Gotri/Abdillah)
Infografis SBY Siap Turun Gunung Menangkan Prabowo di Pilpres 2024. (Liputan6.com/Gotri/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya