Liputan6.com, London - Sungguh nahas pemilik Lamborghini Aventador asal Inggris ini. Niat hati ingin melakukan aksi burnout dengan cara menyemburkan api dari muffler knalpotnya, apa daya supercar miliknya malah terbakar.
Aksi pemuda ini bermula ketika dirinya tengah berkumpul bersama teman-temannya sambil memamerkan supercar miliknya. Teman-temannya yang takjub pun ingin jika pemilik Aventador ini melakukan sebuah aksi dengan mobil tersebut.
Ditantang kawan-kawannya, pemilik Aventador pun lantas unjuk gigi. Selain menggeber-geber supercar cap banteng ngamuk tersebut, dirinya juga bersiap dengan aksi lanjutan, yaitu menyemburkan api dari knalpot besarnya.
Sambil menggeber-geber pedal gas, aksi flammer itu pun sukses ia pamerkan. Namun sialnya, letupan api yang berasal dari knalpot Lamborghini tersebut turut menyambar bumper belakang. Alhasil api pun berkobar meskipun pedal gas telah dilepas. Demikian dilansir dari Carscoops, Rabu (5/11/2014).
Api pun lantas membakar bumper belakang sebelah kiri. Dugaan sementara menyebutkan jika kobaran api tersebut disebabkan oleh uap BBM yang tak terbakar sempurna.
Para penonton pun tak kalah terkejut. Mereka turut berteriak kepada pemilik Aventador jika mobilnya telah terbakar. Celakanya, pemilik Aventador bersikap acuh jika mobilnya terbakar dan malah menganggap jika teriakan tersebut merupakan ekspresi kekaguman rekan-rekannya.
Kala menyadari, pemilik Aventador pun seketika panik mendapati api yang terus berkobar di bokong mobilnya. Ia pun segera meminta bantuan untuk memadamkan kobaran api yang tersisa. (Ysp/Des)
Niat Pamer, Lamborghini Aventador Ludes Dilalap Api
Di Inggris, letupan api dari knalpot Lamborghini Aventador sukses melumatkan banteng Italia tersebut.
diperbarui 07 Nov 2014, 17:30 WIBDiterbitkan 07 Nov 2014, 17:30 WIB
Letupan api yang berasal dari knalpot Lamborghini Aventador menyambar bumper belakang dan terus berkobar
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
1 Amalan yang Paling Mendekatkan Perempuan ke Surga, Kata Ustadz Adi Hidayat
Momen Prabowo Subianto Beri Anugerah Guru Hebat Indonesia 2024 pada Mbah Guru Matematika dan Pendiri Gubuk Baca
Pilkada Lampung 2024, Ini Kata Pengamat Hukum
Ketika KH Saifuddin Zuhri Ketahuan Menggunjing Mbah Mangli, Karomah Wali
Terganjal Persyaratan D4 dan S1, Nasib 249 Ribu Guru Non-ASN di Indonesia Terancam Tak Dapat Tunjangan Sertifikasi
Prabowo Subianto: Kita Harus Jaga Uang Rakyat
Mengenal ENIAC Komputer Pertama di Dunia
Pusung Tagel, Gelung Tradisional Wanita Bali yang Menggambarkan Kedewasaan
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Sabtu 30 November 2024
Dengan Kedekatan, Cara Mbak Ita Cegah Kenakalan Remaja di Kota Semarang
Prabowo: Bukan Saya yang Dihormati Negara Lain, Tapi Indonesia Disegani
6 Potret Megah Katedral Notre Dame Prancis Usai Direnovasi Besar-besaran Jelang Dibuka Kembali ke Publik