Liputan6.com, Makassar - Kapolsek Panakukang, Makassar, Kompol Woro Susilo melakukan patroli ke tiap kelurahan. Alih-alih naik mobil patroli, Kompol Woro memilih dibonceng Go-Jek.
Kegiatan bersama Go-Jek tersebut, jelas Woro, merupakan bagian dari upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) guna mewujudkan pelayanan prima di wilayah hukum Polsek Panakukang.
"Di wilayah Panakukang itu banyak lorong-lorong sehingga untuk melihat langsung masyarakat yang ada di dalam lorong tersebut, yah harus berkendaraan motor sehingga saya mengendarai Go-Jek untuk dapat menemui masyarakat langsung," jelas dia, Minggu (29/11/2015).
Menurut dia, pelibatan Go-Jek dalam kegiatan patroli kamtibmas tersebut bertujuan untuk menjalin silahturahmi antara Go-Jek Makassar dengan Polsek Panakukang. Selain itu juga untuk mengajak para driver Go-Jek tertib berlalu lintas.
Woro mengakui, dengan rutin mengunjungi masyarakat dengan berpatroli, tentu akan berdampak positif. Secara luas, masyarakat juga akan merasa terayomi dengan keberadaan aparat kepolisian di tengah-tengah mereka.
"Inilah fungsi-fungsi binmas yang harus terus ditingkatkan sehingga masyarakat yang didalam lorong sekalipun merasa diayomi ketika kita kunjungi langsung melihat keadaan mereka dan jika ada permasalahan yang dihadapi kita juga bisa langsung memberikan konsultasi," terang Woro. (Mut)
Kapolsek Panakukang Patroli Naik Go-Jek
Alih-alih naik mobil patroli, Kompol Woro memilih berpatroli dibonceng pengendara Go-Jek
Diperbarui 29 Nov 2015, 13:59 WIBDiterbitkan 29 Nov 2015, 13:59 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cerita Hendra Hartono Promosikan Cirebon Sebagai Pusat Investasi Kuwait di Jawa Barat
Kolagen dalam Rutinitas Skincare, Manfaatnya Terbukti atau Sekadar Hype?
Banjir Bekasi, BNPB Evakuasi Ratusan Warga Pondok Gede Permai Jatiasih
Mimpi Belut: Makna, Tafsir, dan Penjelasan Lengkap
Disuruh Pacar, Gadis di Bone Campurkan Racun dalam Takjil Berbuka Puasa Ayahnya
Doa Ramadhan Hari ke-1 Sampai 30: Lengkap Arab, Latin, dan Arti
Intip Dapur Annisa Pohan yang Mewah, Serba Putih dengan Sentuhan Eropa
Tecno Camon 40 Series Debut di MWC 2025, Kamera dan AI Jadi Fitur Andalan!
Nasib Valverde Masih Menggantung Jelang Real Madrid vs Atletico di Liga Champions
Memahami Arti Handsome dan Penggunaannya dalam Bahasa Inggris
Cara Transfer Duit THR via GoPay, OVO, hingga DANA: Panduan Lengkap!
Warga Korban Banjir Bekasi Terjebak di Lantai 2 Rumah Butuh Bantuan Makanan