Aksi Heroik Kakek 56 Tahun Sambut Hari Pahlawan Berenang di Selat Larantuka

Kurang lebih 1 jam 20 menit pria lanjut usia ini berhasil menembus selat Larantuka dan mendarat tepat di belakang Sekolah TKK Bhayangkari Polres Flores Timur.

oleh Ola Keda diperbarui 10 Nov 2023, 13:18 WIB
Diterbitkan 10 Nov 2023, 13:09 WIB
Aksi Heroik Kakek 56 Tahun Sambut Hari Pahlawan Berenang di Selat Larantuka
Rusli Ibrahim saat tiba di daratan Kota Larantuka Pulau Flores setelah berenang mengarungi selat Adonara-Pulau Flores (Liputan6.com/Ola Keda)

Liputan6.com, Jakarta Dalam rangka menyambut hari Pahlawan 10 November 2023, Rusli Ibrahim (56) melakukan aksi heroik menaklukan Selat Larantuka yang diketahui memiliki arus cukup kencang, Kamis 9 November 2023.

Pria asal Tarakan Kalimantan Utara ini berenang dari Pelabuhan Wailebe Pulau Adonara melewati selat berarus kencang menuju pelabuhan Laut Larantuka Pulau Flores yang berjarak kurang lebih 3,5 kilometer.

Dalam aksinya, Rusli Ibrahim tak menggunakan alat bantu apapun. Aksi kakek Rusli ini dikawal petugas Badan Penganggulangan Bencana Daerah (BPBD) Flores Timur, Komunitas Wisata Laut kelurahan Balela serta seorang pendamping atau keluarga bernama, Jailani Kapitan.

Kurang lebih 1 jam 20 menit pria lanjut usia ini berhasil menembus selat Larantuka dan mendarat tepat di belakang Sekolah TKK Bhayangkari Polres Flores Timur. Usai tiba di daratan, Rusli Ibrahim berjalan kaki membawa bendera merah putih menuju patung pahlawan Herman Fernandez yang terletak di tengah kota Larantuka.

Aksi serupa ini sudah dilakukan Ibrahim sebanyak 21 kali, di antaranya Renamg perbatasan Indonesia – Malaysia, Renang dalam rangka memperingati HUT RI ke 71 dari Gili Trawangan ke Pelabuhan Bangsal Lombok, juga di selat Bali menuju Banyuwangi dan beberapa aksi lainnya.

Kepada Liputan6.com, Rusli Ibrahim mengaku aksinya itu merupakan yang ke 21 kali setelah mendapatkan rekor muri saat berhasil menaklukan selat Bali dan Madura dalam waktu 1 hari.

"Ini dalam rangka hari pahlawan, pesan sosialnya untuk seluruh masyarakat Flores Timur agar tetap menjaga lautnya agar tidak tercemar, jangan buang sampah ke laut," ujarnya.

Jejak Prestasi

Perenang petualangan yang meiliki darah Adonara ini mengaku pertama kali melakukan aksi serupa di usia SMP menyebrangi sungai.

Sebelumnya Rusli Ibrahim pernah juga melakukan aksi serupa di perairan Sebatik Indonesia-Tawau Malaysia sepanjang 9 kilometer pada Januari 2011 silam.

Ia juga pernah berenang di Pulau Nusa Kambangan Cilacap dan juga Selat Bali dan Madura.

Ia mengaku tak ada ritual apapun sebelum ia melakukan aksinya. Bahkan, malam sebelum beraksi, ia diserang insomnia atau susah tidur.

"Biasanya besok mau renang, malamnya susah tidur, seperti gelisah. Sampai pantai langsung cebur ke laut, tidak ada ritual apapun," tuturnya.

Sementara, Jailani Kapitan keluarga atau pendamping Rusli Ibrahim mengatakan aksinya di lakukan secara individu pada setiap momentum hari-hari besar.

"Dia tidak pernah bergabung dalam komunitas renang, ia lebih memilih melakukan aksinya secara Individu," katanya.

Berikut prestasi Rekor MURI yang pernah diraih Rusli Ibrahim:

1. Renang Sungai Kayan Kabupaten Bulungan, Provinsi Kalimantan UtaraTanjung Selor - teras Nawang (April 2010)Tanjung Selor – Salimbatu (Juni 2010)

2. Renang Mengelilingi Pulau derawan Kabupaten Berau ( Desember 2010)

3. Renang Perbatasan Indonesia-Malaysia P. Sebatik, Kabupaten Nunukan – Tawau Malaysia (12 januari 2011)

4. Renang Selat Bali Dari Taman Nasional Bali Barat ke watudodol Banyuwangi ( 03 Juni 2013 )

5. Renang Selat Madura dari Madura – Surabaya ( 05 Juni 2013 )

6. Renang Seharu 2 (dua) Selat Mencetak REKOR MURI Selat Bali dan Selat Madura (11 Desember 2013 )

7. Renang Kepulauan Seribu ( P. Untung Jawa) menuju Pos AL Tg. Pasir Tangerang Banten (Desember 2015 )

8. Renang “ HUT RI Ke-71” Gili Trawang – Pelabuhan Bangsal Lombok NTB ( 13 Agustus 2016 )

9. Renang dari pelabuhan perikanan menujutaman berlabuh tarakan ( oktober 2017)

10. Renang “Hari Pahlawan “ dari tanjung karis, kec. Sekata , kab. Bulungan menuju taman berlabuh kota tarakan ( 11 november 2017)

11. Renang pengalangan dana korbang gempa Lombok dari pelabuhan perikanan menuju taman berlabuh (27 agustus 20118)

12. Renang “ HUT RI Ke-74” Gili air – Pelabuhan Bangsal Lombok NTB ( 10 Agustus 2019 )

13. Renang “ HUT RI Ke-74” menyebrangi sunga kayan dari tanjung selor untuk mengibarkan bendera merah putih di wisata gunung putih kab, bulungan provinsi Kalimantan utara ( 17 agustus 2019)

14. Lari dari salimbatu menuju tanjung palas (15 Km) dan renang sungai tanjung palas ke tanjung selor Kalimantan utara ( desember 2019)

15. Renang “ HUT RI Ke-75” selat sebatik dan bambangan sebatik barat ke pulau nunukan (17 agustus 2020)

16. Renang “hari sumpah pemuda” dari pulau sadau menuju pelabuhan perikanan di lanjutkan dengan long march finish di pantai binalatung tarakan (28 oktober 2020)

17. Renang “ HUT Kaltara ke – 09” jogging dari tugu cinta damai ke jembatan sei kayan ± 6,5 Km dan berenang melintasi sungai kayan dari jembatan sei kayan tugu cinta damai ± 4,5 Km renang ( 24 oktober 2021)

18. Renang “hari air sedunia” start dari tanjung kariskab. Bulungan finis dermaga satpolair polres tarakan (26 maret 2022 )

19. Renang “HUT Ri ke- 77” tahun 2022 Renang sungai kayan (31 Juli 2022) Renang selat Bali- banyuwangi ( 07 agustus 2022 ) Pendakian gunung agung bali (08 agustus 2022 )

20. Renang “HUT Ri ke- 78” dari nusakambangan ke pantai teluk penyu cilacap (24 agustus 2023).

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya