Imajinari Siapkan Film Terbaru Cinta Tak Seindah Drama Korea, Disutradarai Meira Anastasia

Rencana penggarapan film Cinta Tak Seindah Drama Korea pertama kali diumunkan pada Februari 2024.

oleh Switzy Sabandar diperbarui 17 Apr 2024, 17:10 WIB
Diterbitkan 17 Apr 2024, 17:10 WIB
Jerome Kurnia Baper Melihat Perannya Sendiri di Film Jalan Yang Jauh Jangan Lupa Pulang
Jerome Kurnia Baper Melihat Perannya Sendiri di Film Jalan Yang Jauh Jangan Lupa Pulang. (ist)

Liputan6.com, Yogyakarta - Setelah sukses dengan film Agak Laen, rumah produksi Imajinari telah mempersiapkan film terbarunya berjudul Cinta Tak Seindah Drama Korea. Film ini bakal disutradarai dan ditulis oleh Meira Anastasia.

Rencana penggarapan film Cinta Tak Seindah Drama Korea pertama kali diumunkan pada Februari 2024. Setelah beberapa bulan, update terbaru terkait produksi film ini pun dibocorkan.

Melalui akun Instagram @meiranastasia, Meira mengunggah video singkat saat proses reading. Dalam video tersebut juga ditampilkan sedikit bocoran dari siluet para pemainnya.

"Spoiler tipis-tipis siapa yang akan main di #CTSDK Cinta Tak Seindah Drama Korea produksi @imajinari.id," tulis Meira.

Warganet pun mulai menebak siapa saja aktor dan aktris yang kemungkinan akan terlibat dalam film ini. Istri Ernest Prakasa ini sengaja tidak menampilkan pemain secara gamblang agar para warganet menebak-nebak sesuai dengan apa yang mereka lihat.

Dari sekian banyak komentar dan jawaban warganet, beberapa nama pun muncul. Ada yang menyebut Dea Panendra, Jerome Kurnia, hingga Anya Geraldine.

Sebelumnya, Meira juga beberapa kali mengunggah progres persiapan film terbarunya itu. Ia mengunggah momen saat menulis naskah hingga melihat lokasi syuting film ini.

Film Cinta Tak Seindah Drama Korea bakal menjadi film kelima garapan Imajinari. Sebelumnya, Imajinari telah sukses dengan film Ngeri-Ngeri Sedap (2022), Jatuh Cinta Seperti di Film-Film (2023), Agak Laen (2024), dan Kaka Boss (2024). Selain film Cinta Tak Seindah Drama Korea, imajinari juga tengah mempersiapkan film dokumenter Raisa: We Love You (TBA).

(Resla)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya