Liputan6.com, Jakarta - PT Mitra Komunikasi Nusantara Tbk menjadi emiten terbaru yang mencatatkan sahamnya di papan PT Bursa Efek Indonesia (BEI). Perusahaan yang bergerak di bidang telekomunikasi ini dicatatkan dengan kode saham MKNT.
Dikutip dari data KSEI, Senin (26/10/2015), harga saham yang ditawarkan sebesar Rp 200 per saham dengan nominal Rp 100. Adapun saham yang ditawarkan sebanyak 200 juta saham.
Diberitakan, aksi korporasi tersebut digunakan untuk memperluas dan menambah jaringan. Selain itu, dana tersebut juga akan digunakan perseroan untuk pembayaran utang.
Lebih lanjut, perseroan telah menunjuk PT Minna Padi Investama sebagai penjamin pelaksana emisi efek. Lalu, perseroan juga menunjuk PT Jasa Utama Capital, PT Lautandhana Securindo, dan PT Panca Global Securities sebagai penjamin emisi efek.
Berdasarkan laman perseroan, Mitra Komunikasi Nusantara terbentuk pada tahun 2008 sebagai perusahaan yang bergerak dalam perdagangan umum terutama seluler, gadget, dan voucher isi ulang.
Perseroan merupakan agen tunggal perangkat elektronik dengan merk Cyrus serta importir dan wholseler untuk produk Cyrus.
Perseroan memiliki kerjasama dengan operator telekomunikasi dalam distribusi voucher isi ulang dengan produk ponsel perseroan maupun dijual retail langsung kepada pengguna. Adapun operator tersebut yakni PT Telksomsel Indonesia, PT Indosat, PT XL Axiata, PT Telkom Indonesia, PT Hutchison 3 Indonesia. (Amd/Ndw)
Mitra Komunikasi Nusantara Jadi Pendatang Baru BEI
Perusahaan yang bergerak di bidang telekomunikasi ini dicatatkan dengan kode saham MKNT.
Diperbarui 26 Okt 2015, 08:02 WIBDiterbitkan 26 Okt 2015, 08:02 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Saham FORE Listing di Bursa Hari Ini, Senin 14 Maret 2025
350 Kata Gombal Lucu Bikin Ngakak dan Baper
Jangan Dadakan, Turis Asing ke Thailand Wajib Isi Kartu Kedatangan Digital Secara Online 3 Hari Sebelum Tiba
Pemkot Depok Siap Bentuk KPAD untuk Tekan Kasus Kekerasan Anak
Prediksi Harga Emas Pekan Ini di Tengah Gejolak Perang Dagang, Bisa Tembus Berapa?
Karomah KH Hasyim Asy'ari dan 2 Kiai NU dalam Kelahiran Mbah Moen, Kisah yang Jarang Diungkap
Bocoran Oppo Reno 14 Pro: Layar OLED, Baterai Besar, dan Tahan Air dengan Sertifikasi IP68/IP69
Cak Imin Gelar Silaturahim Lebaran di TikTok, Ini Pesannya
350 Contoh Kata Baku dan Tidak Baku yang Sering Digunakan Sehari-hari
Rumah Dinas Gubernur Pennsylvania Sekaligus Kandidat Capres AS 2028 Dibakar, Pelaku Berhasil Ditangkap
350 Contoh Kata Khusus dalam Bahasa Indonesia
6 Zodiak Ini Dikenal Paling Misterius, Sulit Mengetahui Isi Kepala Mereka