Paraga Artamida Beli Saham BSDE Rp 42,72 Miliar

PT Paraga Artamida membeli 47.519.400 saham BSDE pada 24 Juni 2022.

oleh Elga Nurmutia diperbarui 28 Jun 2022, 11:59 WIB
Diterbitkan 28 Jun 2022, 11:59 WIB
Pasar saham Indonesia naik 23,09 poin
Pekerja mengamati pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di salah satu perusahaan Sekuritas, Jakarta, Rabu (14/11). Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berhasil bertahan di zona hijau pada penutupan perdagangan hari ini. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Liputan6.com, Jakarta - Pemegang saham PT Bumi Serpong Damai Tbk  (BSDE) yaitu PT Paraga Artamida menambah kepemilikan saham BSDE pada 24 Juni 2022.

Mengutip keterbukaan informasi ke Bursa Efek Indonesia (BEI), ditulis Selasa (28/6/2022), PT Paraga Artamida membeli 47.519.400 saham BSDE pada 24 Juni 2022.

Harga rata-rata pembelian saham BSDE sekitar Rp  899,17 per saham. Dengan demikian, total nilai pembelian saham BSDE tersebut sekitar Rp 42,72 miliar.  

"Tujuan transaksi investasi, status kepemilikan langsung,” tulis manajemen Paraga, Selasa (28/6/2022)

Adapun sesudah transaksi pembelian saham BSDE, kepemilikan Paraga Artamida di BSDE mencapai 7.131.897.164  saham dari sebelumnya 7.084.377.764 saham.

Berdasarkan data RTI per 31 Mei 2022, pemegang saham PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE) antara lain PT Paraga Arta Mida sebesar 33,28 persen, PT Ekacentra Usahamaju sebesar 25,63 persen, masyarakat sebesar 39,87 persen dan saham treasury sebesar 1,22 persen.

Pada penutupan perdagangan sesi pertama, Selasa, 28 Juni 2022, saham BSDE melemah 1,08 persen ke posisi Rp 920 per saham. Saham BSDE dibuka turun lima poin ke posisi Rp 925 per saham. Saham BSDE berada di level tertinggi Rp 940 dan terendah Rp 920 per saham. Total frekuensi perdagangan 1.042 kali. Nilai transaksi Rp 4,5 miliar.

 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Aksi Beli Saham BSDE pada Mei 2022

20170210- IHSG Ditutup Stagnan- Bursa Efek Indonesia-Jakarta- Angga Yuniar
Pengunjung melintasi layar pergerakan saham di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Jumat (10/2). (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Sebelumnya, Pemegang saham PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE) yaitu PT Paraga Artamida menambah kepemilikan saham BSDE pada 9-19 Mei 2022.

Mengutip keterbukaan informasi ke Bursa Efek Indonesia (BEI), ditulis Minggu (22/5/2022), PT Paraga Artamida membeli 69.090.000 saham BSDE pada 9-19 Mei 2022.

Harga rata-rata pembelian saham BSDE sekitar Rp 913,40 per saham. Dengan demikian, total nilai pembelian saham BSDE tersebut sekitar Rp 63,10 miliar.  "Tujuan transaksi investasi, status kepemilikan langsung,” tulis manajemen Paraga.

Adapun sesudah transaksi pembelian saham BSDE, kepemilikan Paraga Artamida di BSDE mencapai 7.031.129.164 saham dari sebelumnya 6.962.039.164 saham.

Pada penutupan perdagangan Jumat, 20 Mei 2022, saham BSDE naik 2,22 persen ke posisi Rp 920 per saham. Saham BSDE dibuka melemah lima poin ke posisi Rp 895 per saham.

Saham BSDE berada di level tertinggi Rp 920 dan terendah Rp 880 per saham. Total frekuensi perdagangan 2.388 kali dengan volume perdagangan 187.107 saham. Nilai transaksi Rp 17 miliar.

Sepanjang 2022, saham BSDE melemah 8,91 persen ke posisi Rp 920 per saham. Saham BSDE berada di level tertinggi Rp 1.080 dan terendah Rp 880 per saham. Total volume perdagangan 3.042.500.803 saham dan nilai transaksi Rp 2,9 triliun. Total frekuensi perdagangan 342.793 kali.

Berdasarkan data RTI per 30 April 2022, pemegang saham BSDE antara lain PT Paraga Arta Mida sebesar 32,86 persen, PT Ekacentra Usahamaju sebesar 25,63 persen, masyarakat sebesar 40,29 persen dan saham treasury 1,22 persen.

 

Presiden Komisaris Bumi Serpong Damai Beli Saham BSDE Rp 4,5 Miliar

Pergerakan IHSG Turun Tajam
Pengunjung melintas di papan elektronik yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Jakarta, Rabu (15/4/2020). Pergerakan IHSG berakhir turun tajam 1,71% atau 80,59 poin ke level 4.625,9 pada perdagangan hari ini. (Liputan6.com/Johan Tallo)

Sebelumnya, Presiden Komisaris PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE) Muktar Widjaja menambah kepemilikan saham BSDE pada 14-22 Juni 2022.

Mengutip keterbukaan informasi ke Bursa Efek Indonesia (BEI), Senin (27/6/2022), Presiden Komisaris PT Bumi Serpong Damai Tbk Muktar Widjaja membeli 5.014.500 saham BSDE dengan harga rata-rata pembelian per saham Rp 899,99.Total nilai pembelian saham Rp 4,51 miliar.

“Tujuan transaksi investasi, status kepemilikan langsung,” demikian mengutip dari keterbukaan informasi BEI.

Setelah transaksi, Muktar Widjaja memiliki 103.620.800 saham BSDE dari sebelumnya 98.606.300 saham.

Pemegang saham PT Bumi Serpong Damai Tbk per 31 Mei 2022 berdasarkan data RTI antara lain PT Paraga Arta Mida sebesar 33,28 persen, PT Ekacentra Usahamaju sebesar 25,63 persen, masyarakat sebesar 39,87 persen dan saham treasury sebesar 1,22 persen.

Pada penutupan perdagangan 24 Juni 2022, saham BSDE naik 0,55 persen ke posisi Rp 910 per saham. Saham BSDE berada di level tertinggi Rp 920 dan terendah Rp 905 per saham. Total volume perdagangan 15.325.200 saham dan nilai transaksi Rp 14 miliar. Total frekuensi perdagangan 1.811 kali.

 

Target Prapenjualan pada 2022

Pembukaan Awal Tahun 2022 IHSG Menguat
Pekerja melintas di depan layar Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di BEI, Jakarta, Senin (3/1/2022). Pada pembukan perdagagangan bursa saham 2022 Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) langsung menguat 7,0 poin atau 0,11% di level Rp6.588,57. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Sebelumnya, PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE) menargetkan marketing sales atau prapenjualan Rp 7,7 triliun pada 2022. 

PT Bumi Serpong Damai Tbk mencapai target marketing sales pada 2021 mencapai Rp 7,7 triliun. Prapenjualan tersebut di atas rata-rata marketing sales emiten properti dan developer di Indonesia yang berada di kisaran Rp 4,9 triliun.

Direktur PT Bumi Serpong Damai Tbk, Hermawan Wijaya mengatakan target 2022 sebesar Rp 7,7 triliun memang cenderung flat jika dibandingkan dengan target yang dicapai pada tahun sebelumnya. 

“Kenapa kita cuma set 7,7 triliun, tidak naik, ada pertimbangan yang pertama memang kalau kita lihat secara historis BSDE, itu kita tidak pernah me-revise down atau revise up target kita. Kita sudah menargetkan pada awal tahu, maka kita akan terus berada di target itu,” ujar Hermawan dalam webinar Indonesia Investment Education (IIE), ditulis Minggu, 24 April 2022.

"Tentunya dengan beberapa pertimbangan angka 7,7 triliun itu kita naik 5 persen saja itu secara absorb amountnya sudah cukup besar, berarti cukup besar dari segi rupiahnya,” ia menambahkan.

PT Bumi Serpong Damai Tbk menetapkan target marketing sales flat dari tahun lalu terlebih dahulu. 

 

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya