Cemburui Kourtney Kardashian-Justin, Scott Disick Dekati Selena?

Scott Disick mengiriminya bunga poinsettia yang berlapis emas, di atur dan dibentuk seperti pohon Natal untuk Selena Gomez.

oleh Meiristica Nurul diperbarui 26 Des 2015, 07:00 WIB
Diterbitkan 26 Des 2015, 07:00 WIB
Scott Disick Terus Tunjukkan Sisi Negatifnya
Scott Disick terus menunjukkan perilaku aslinya yang penuh dengan sikap negatif di depan publik. Seperti apa Scott Disick yang sesungguhnya?

Liputan6.com, Los Angeles - Kedekatan Justin Bieber, dengan Kourtney Kardashian terdengar ke telinga mantan kekasihnya, Scott Disick. Dikabarkan Aceshowbiz, Sabtu (25/12/2015), sepertinya Scott belum rela kalau Kourtney membuka hatinya untuk laki-laki lain.

Ia pun mulai mencari nomor kontak mantan kekasih Justin Bieber, Selena Gomez. Scott Disick pun berhasil, dan mulai mengiriminya bunga poinsettia yang berlapis emas, di atur dan dibentuk seperti pohon Natal.

Kourtney Kardashian sambil menggendong Penelope Scotland Disick, dan Scott Disick menggandeng Mason Dash Disick [Dailymail]

Scott Disick dilaporkan mengirimkan banyak hadiah manis untuk Selena Gomez. Ini adalah bentuk balas dendam Scott terhadap Justin Bieber yang telah mendekati ibu dari anak-anaknya.

"Scott menggelar karpet merah untuk mendapatkan perhatian Selena, dan dia melakukannya dengan cara yang paling megah," kata seorang sumber.

Foto menunjukkan Justin Bieber sedang dekat dengan seorang wanita dan telah menghabiskan waktu bersama disebuah klub karaoke. (Dailymail.co.uk)

Kemudian, Scott juga mengatakan kalau dirinya mengundang pelantun Hands to Myself untuk bergabung dengannya di Las Vegas pada malam Tahun Baru nanti. "Dia juga menulis catatan, di undangan untuk Selena  bergabung dengannya di 10AK di Vegas untuk merayakan malam Tahun Baru. Jika Selena mau, dia akan mengatur jetnya."

Penyanyi Selena Gomez saat menghadiri ajang American Music Awards 2015 di Microsoft Theater, Los Angeles, Minggu (22/11). Penyanyi berusia 23 tahun itu tampil seksi dan memesona. (Mark Davis/Getty Images/AFP)

"Scott benar-benar mengejar Selena. Dia tidak akan berhenti sampai menang, dalam satu atau lain cara," tambah sumber.

Tetapi, kabar ini dibantah oleh Gossip Cop. Situs tersebut mengutip sumber terdekat Scott, dan Selena tentang hadiah tersebut hanyalah kebohongan saja.(Mer/Rul)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya