Tompi Pilih Bahas Kinerja Gubernur DKI Jakarta

Tompi merasa memerhatikan kinerja Gubernur DKI Jakarta jauh lebih penting ketimbang bicara soal pencalonan.

oleh Fajarina Nurin diperbarui 15 Nov 2016, 04:00 WIB
Diterbitkan 15 Nov 2016, 04:00 WIB

Liputan6.com, Jakarta Pilkada DKI Jakarta 2017 menjadi salah satu topik yang paling banyak diperbincangkan masyarakat akhir-akhir ini. Ketiga pasangan calon pemimpin ibukota pun memiliki pendukungnya masing-masing. para pendukung tersebut tentu berasal dari berbagai kalangan. Dari masyarakat kelas bawah hingga atas. Tak terkecuali para selebritas Tanah Air.

Dokter sekaligus musisi, Tompi, dalam ucapannya di sebuah forum diskusi yang digelar Senin (14/11/2016) di kawasan Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat, juga tak luput memerhatikan dinamika politik jelang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta 2017.

Infografis Profil Calon Gubernur Pilkada DKI Jakarta 2017 (Liputan6.com/Abdillah)

Namun, ketimbang bicara soal pasangan calon Gubernur DKI Jakarta, pelantun lagu "Bawa Daku" memilih untuk mengajak masyarakat memerhatikan kinerja gubernur terpilih. 

"Yang mana saja yang naik (menjabat), ya saya enggak ada urusan. Yang penting kerjanya bagus," ucap pria bernama asli Teuku Adifitrian ini mengomentari atmosfer Pilkada DKI Jakarta 2017.

"Kalau enggak bagus, ya kita turunin bareng-bareng," Tompi menambahkan.

Dalam kesempatan itu, Tompi juga tak menyebut siapa calon gubernur DKI Jakarta 2017 yang didukungnya. Namun, ia meminta agar masyarakat tak saling menjelek-jelekkan kandidat yang saat ini tengah mengenalkan visi misi untuk memajukan Ibukota Jakarta.

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya