Liputan6.com, Jakarta Awal tahun 2018, Rifky Balweel berencana melangsungkan pernikahan dengan tunangannya, Biby Alraen. Berbagai persiapan pun sudah dilakukan oleh keduanya menjelang pernikahannya, termasuk persiapan mental.
Apalagi, dalam pernikahannya nanti Rifky Balweel menyatakan akan ijab kabul dengan menggunakan bahasa Arab. Hal tersebut diungkapkan oleh Biby Alraen, saat ditemui di Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (19/10/2017).
Advertisement
"Tinggal nunggu Hari H mentalnya. Rifky lagi ngafalin ijab kabul ya kan pakai bahasa Arab. Iya serius," terang kekasih Rifky Balweel.
Baca Juga
Mendengar hal tersebut, Rifky pun berkomentar. Rupanya rencana itu merupakan permintaan dari Biby Alraen agar berbeda dengan pernikahan Rifky sebelumnya dengan Risty Tagor.
"Iya Biby mintanya gitu. Kan (pernikahan) kemaren pakai bahasa biasa, bahasa Indonesia, Sekarang penginnya bahasa Arab," sambung Rifky Balweel.
Seperti diketahui, pernikahan ini menjadi yang kedua bagi Rifky Balweel. Sebelumnya, ia telah menikah dengan Risty Tagor pada 2010 dan hanya bertahan hingga 2014. Dari pernikahan tersebut, Rifky dikaruniai seorang putra bernama Arsen Raffa Balweel.