Raih Penghargaan di IMAA 2019, Luna Maya Beri Pesan Khusus

Luna Maya berhasil meraih penghargaan untuk kategori Pemeran Wanita Utama Terfavorit.

oleh Liputan6.com diperbarui 15 Mar 2019, 14:30 WIB
Diterbitkan 15 Mar 2019, 14:30 WIB
[Fimela] Luna Maya
Luna Maya berhasil meraih penghargaan untuk kategori Pemeran Wanita Utama Terfavorit.... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Luna Maya berhasil menggondol piala Indonesia Movie Actor Awards (IMAA) 2019 yang dihelat pada Kamis (14/3/2019) malam. Ia berhasil meraih penghargaan untuk kategori Pemeran Wanita Utama Terfavorit.

Luna Maya mengalahkan lima pemain film perempuan lainnya. Ia berhasil sebagai Pemeran Wanita Utama Terfavorit untuk film Suzzanna: Bernapas Dalam Kubur.

Tak lupa, Luna Maya mengucapkan syukur dan berterima kasih kepada seluruh penggemarnya, melalui Instagram Stories. Ia juga memperlihatkan pialanya.

"Thank you So much Ima. Ini selfi, terimakasih semuanya yang sudah ngevote, i love you, this is for you guys. without you, i'am nothing. Thjank you for tonight semuanya yang udah nonton dan uhu ibu saya baww ini bu, hehe...," ucap Luna Maya.

 

Beri Semangat

Luna Maya (Foto: Instagram)
Luna Maya (Foto: Instagram)... Selengkapnya

Film Suzanna sendiri membuat nama Luna Maya layak diperhitungkan di industri film. Terlebih lagi film ini tayang saat dirinya mengalami masalah dalam urusan asmaranya.

Luna Maya diketahui putus dari Reino Barack pada September tahun lalu. Tapi nyata-nyata masalah dalam kehidupan asmaranya, tak membuat wanita keturunan Austria ini patah semangat.

Bahkan, ia memberi semangat kepada para perempuan. "Buat semua yang punya mimpi, never give up!! Perempuan hebat tidak akan pernah gampang menyerah! Jatuh bangun lagi, jatuh lagi dan kamu bangun lagi! So this award goes for all of you who believe im me! Love you," tulis Luna Maya.

 

Tepuk Tangan

Luna Maya (Foto: Instagram)
Luna Maya (Foto: Instagram)... Selengkapnya

Bukan hanya melalui tulisan saja Luna Maya menyampaikan hal tersebut. Di atas panggung, usai menerima piala ia juga mengatakan mengenai pantang menyerah.

Luna Maya mendapat tepuk tangan yang meriah dari para perempuan yang hadir di acara tersebut. (Nur Luthfiana Hardian/Brilio.net)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya