Suara Vanesha Prescilla Mengalun di Album Koboy Kampus

Album Koboy Kampus sendiri lebih mengarah pada cerita kehidupan secara umum.

oleh Hernowo Anggie diperbarui 28 Jul 2019, 14:20 WIB
Diterbitkan 28 Jul 2019, 14:20 WIB
Vanesha Prescilla
(Bambang E.Ros/Fimela.com)

Liputan6.com, Jakarta - The Panasdalam Bank resmi merilis album berjudul Koboy Kampus. Sesuai dengan judulnya, lagu-lagu yang berada dalam album tersebut merupakan soundtrack dari film berjudul serupa.

Film Koboy Kampus menceritakan perjalanan Erwin, Nawa Luba, Nandang, Roy, Pidi Baiq, Alga Indria, dan Budi Biola saat memulai karir bermusik.

"Kisah The Panasdalam sebenarnya pernah dibuat film dokumenternya waktu tahun 2013. Waktu itu seorang pembuat film dokumenter dari Jepang membuat kisah The Panasdalam bersama Tubagus Deddy,” tutur Pidi Baiq, dalang dibalik terbentuknya The Panasdalam di Jakarta, Minggu (28/7/2019).

Film Koboy Kampus mengambil latar sekitar tahun 1995 sampai 1998 di Kota Bandung, Jawa Barat.

 

Lirik Jenaka

The Panasdalam Bank merilis album Koboy Kampus (ist)
The Panasdalam Bank merilis album Koboy Kampus (ist)

Seperti halnya lagu-lagu The Panasdalam lainnya, lagu-lagu yang terdapat dalam album OST Koboy Kampus ini juga dihiasi dengan lirik-lirik sederhana dan jenaka.

Album Koboy Kampus sendiri lebih mengarah pada cerita kehidupan secara umum, hal ini mengacu pada filmnya yang menceritakan kehidupan mahasiswa pada jaman itu termasuk juga berbagai konflik serta drama percintaan yang mereka alami.

 

Suara Vanesha Prescilla

Pidi Baiq
Penulis Dilan 1990 Pidi Baiq (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Album Koboy Kampus menjadi sebuah tahap awal yang menandakan perilisan film yang disutradarai oleh Pidi Baiq sendiri.

The Panasdalam juga mengajak kolaborasi penyanyi bernama Jason Ranti untuk menyanyikan beberapa lagu dalam album ini. Jason Ranti sendiri merupakan seorang musisi folk yang sudah dikenal di ranah indie dan folk Indonesia.

Selain Jason Ranti, ada pula suara Vanesha Prescilla, pemeran Milea di film Dilan 1990 dan Dilan 1991, dalam lagu "Berpisah".

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya