Trailer Resmi Dirilis, Geez and Ann The Series akan Tayang 18 Februari 2022 di Vidio

Vidio merilis trailer resmi Geez and Ann The Series, akan segera tayang pada 18 Februari 2022.

oleh Isyhari Maheswar diperbarui 14 Feb 2022, 18:40 WIB
Diterbitkan 14 Feb 2022, 18:40 WIB
Geez & Ann The Series
Vidio akan menayangkan Geez & Ann versi serial web yang akan segera tayang. (Dok. Vidio)

Liputan6.com, Jakarta Masih ingat dengan kabar bahwa film Geez and Ann akan dibuatkan versi serialnya? Ya, platfrom streaming Vidio semakin memantapkan kabar tersebut dengan merilis trailer resmi Geez & Ann The Series pada Sabtu, (12/2/2022) lalu.

Pada awal bulan, tepatnya pada Selasa, (1/2/2022) lalu, Vidio merilis poster resmi Geez & Ann The Series. Selang beberapa minggu, teasernya pun ikut dipamerkan ke publik. Perilisan trailer official ini pun disambut gembira oleh penonton film Geez and Ann.

Rasa senang ini pun dibagikan oleh akun Instagram @anandianurita yang menuliskan, “Oh my God.. bikin penasaran bangetttt.” Beberapa warga net lainnya ikut meramaikan kolom komentar dengan menunjukkan rasa ketidaksabarannya untuk menyaksikan Geez and Ann versi seriesnya.

Vidio Original Series ini pun tetap menggandeng aktor yang sama dengan versi filmnya. Ada Hanggini, Junior Roberts, dan Roy Sungkono sebagai tokoh utamanya. Lalu, bagaimana dengan cerita yang hadir? Berikut sedikit sinopsisnya.

Kisah Pertemuan Mantan

Geez & Ann The Series
Vidio Original Series Geez & Ann The

Seperti yang diketahui, Geez and Ann merupakan film yang mengusung tema drama romantis antara tiga pemuda yang terjebak dalam cinta segitiga. Ann dan Bayu sudah memiliki kehidupan baru dan sudah mantap bertunangan.

Hingga suatu hari, sebuah reuni sekolah menarik kembali Ann ke masa lalu. Ia bertemu dengan Geez pada malam temu kangen itu. Benih cinta yang pernah ada akhirnya muncul lagi ke permukaan.

Sebelumnya, Geez dan Ann pernah membina sebuah hubungan. Namun, karena satu alasan keduanya harus berpisah lantaran tidak bisa menghadapi masalah saat mereka berpacaran jarak jauh.

Sosok Bayu yang dirasa jauh lebih mengisi ruang hatinya membuat Ann enggan berhubungan dengan Geez lagi. Tapi Geez dengan keras kepala mengajak Ann untuk tetap terhubung sebagai seorang teman. Apakah status tersebut akan tetap bertahan demikian?

Jadwal Tayang

Melalui postingan yang sama, pihak Vidio juga turut mengumumkan perihal tanggal tayang episode perdana Geez & Ann The Series ini. Serial yang diproduksi oleh MVP Entertainment ini akan hadir menyapa pada Jumat, 18 Februari 2022 mendatang.

Lantas, seperti apakah akhir dari kisah cinta segitiga Geez, Ann, dan Bayu? Apakah Geez berhasil membuktikan bahwa mantan bisa menjadi teman? Saksikan Geez and Ann The Series selengkapnya eksklusif hanya di Vidio.

Jangan lupa berlangganan paket Vidio Premier Platinum sesuai kebutuhan Anda. Kunjungi laman promo Vidio untuk dapatkan penawaran menarik setiap bulannya. Ayo, download aplikasi Vidio sekarang agar tidak ketinggalan kisah Geez and Ann.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya