Liputan6.com, Jakarta Letter For Me, band yang bergenre emo dari Jakarta ini, membuka penampilannya di KapanLagi Buka Bareng Festival 2025 yang digelar di kawasan Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Minggu (16/3/2025).Â
Dengan membawakan sejumlah lagu hitsnya, penonton yang hadir pun menyanyikan lagu bersama-sama di KapanLagi Buka Bareng BRI Festival 2025 hari kedua itu.
Advertisement
"Assalamualaikum selamat sore, apa kabar semua? Kenalin kami dari Letter For Me, kami band dari Jakarta," sapa sang vokalis.
Advertisement
Para penonton yang sudah hadir sejak siang hari, antusias menyaksikan penampilan pembuka KLLB Fest 2025.
Â
Bulan Puasa Tetap Semangat Nanyi
Letter For Me memberikan semangat buat para penonton yang telah hadir, walaupun sedang berpuasa, mereka tetap semangat untuk bernyanyi, "Tetap semangat ya, walaupun puasa kita senang bisa nyanyi sama-sama," sambungnya.
Â
Advertisement
Kesempatan Tampil di KLBB Fest 2025
Band Letter For Me merasa senang bisa turut tampil pada KLBB Fest tahun ini.Â
"Kami mengucapkan terima kasih banyak buat KLBB FEST yang udah membawa kami untuk tampil, buat para penonton yang udah hadir juga terima kasih," ucap sang gitaris
Â
Tampil Membawakan Lagu Hits
Seperti yang sudah dikenal luas oleh penggemar emo, band Letter For Me, memiliki lagu yang sangat melekat bagi penggemar, salah satunya yakni, Forever With Me. Lagu yang bisa dibilang "lagu anak warnet", turut dipersembahkan di akhir konser. Selain itu, lagu-lagu hits lainnya pun dibawakan dengan semangat oleh Letter For Me.
Advertisement
