Liputan6.com, Jakarta - Setelah mengumumkan kehadiran Galaxy Note 4 ke pasar Indonesia, beberapa minggu lalu, hari ini Rabu (23/10/2014), Samsung secara resmi meluncurkan phablet anyarnya tersebut.
Mengenai harga dan ketersediaan produk, Febri Rusli selaku Produk Marketing Senior Manager Samsung Mobile mengungkapkan, Samsung Galaxy Note 4 akan dibanderol dengan harga Rp 9,5 jutaan.
"Samsung Galaxy Note akan kami jual dengan harga Rp 9,499 juta dan akan tersedia di pasaran Indonesia pada 24 Oktober 2014," kata Febri saat ditemui tim Tekno Liputan6.com di The Hermitage Hotel, Menteng, Jakarta.
Febri menuturkan, mengenai ketersediaan produk pada 24 Oktober 2014 hanya berlaku bagi konsumen yang telah melakukan pre-order pada tanggal 3-19 Oktober 2014 kemarin. Sedangkan bagi konsumen yang belum melakukan pre-order, dapat memperoleh Galaxy Note 4 di ajang Consumer Launch pada 25 Oktober 2014 di Senayan City Jakarta.
Secara spesifikasi, Galaxy Note 4 dibekali ukuran layar 5,7 inci. Layar ponsel besar Samsung itu telah menggunakan resolusi QHD dengan kepadatan piksel mencapai 515 ppi. Selain itu, jenis layar yang digunakan adalah layar super AMOLED dan dilapisi teknologi Gorilla Glass 3 2.5D.
Galaxy Note 4 dihadirkan dalam dua versi. Pertama dipersenjatai prosesor Snapdragon 805, sedangkan yang kedua menggunakan chip Exynos 5433.
Untuk urusan kamera, Galaxy Note 4 dibekali dengan kamera utama 16 megapiksel (MP) dan kamera depan 3,7 MP. Galaxy Note 4 hadir dengan sistem operasi (OS) Android 4.4 KitKat yang dipadu antarmuka TouchWiz.
Resmi Tersedia di Indonesia, Ini Harga Samsung Galaxy Note 4
Samsung Galaxy Note 4 akan dibanderol dengan harga Rp 9,5 jutaan.
Diperbarui 22 Okt 2014, 16:40 WIBDiterbitkan 22 Okt 2014, 16:40 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kripto Bisa Dipakai sebagai Agunan, Begini Cara Kerjanya
Kronologi Kecelakaan Bos Siemens, Duka saat Perayaan Ulang Tahun Istri
Nama Indonesia Pernah Disebut Rasulullah? Kisah Perjumpaan Syekh Utsman dan Nabi SAW
Penundaan Tarif Trump Beri Ruang Negosiasi
Prabowo-Presiden Mesir El-Sisi Bahas Situasi di Gaza hingga Kerja Sama Pertahanan
Waspada, Anabul Kucing dan Anjing Kesayangan Juga Bisa Kena Diabetes
Hamas Rilis Video Seorang Sandera AS-Israel
4 Manfaat Lada Hitam untuk Menurunkan Berat Badan dan Efek Samping yang Ditimbulkan
Rupa-rupa Liburan Songkran Thailand, dari Imbauan soal Risiko Tenggelam hingga Warlok Malah Melancong ke China
VIDEO: Tiga Ciri Karyawan Toxic yang Mengganggu Produktivitas di Tempat Kerja
13 Juta Wajib Pajak Sudah Lapor SPT Tahunan
Grand Final ESL Mobile Masters 2025 Hari Ini, 13 April! Onic PH vs RRQ Hoshi, Siapa yang Akan Jadi Raja MLBB?