Liputan6.com, San Francisco - Sistem operasi Android Marshmallow memang telah diperkenalkan Google. Dalam beberapa bulan terakhir, versi developer preview-nya pun sempat `dicicipi` oleh sebagian besar pengguna Android, meskipun belum bisa dinikmati dalam versi penuh.
Namun, dalam hitungan beberapa hari lagi, pengguna Android bisa menikmati `empuk`nya Marshmallow. Pasalnya pada 5 Oktober 2015 mendatang Google akan secara resmi merilis update Marshmallow 6.0 ke sejumlah perangkat Nexus-nya, termasuk LG Nexus 5, Motorola Nexus 6, Asus Nexus 7 (2013), HTC Nexus 9 dan Asus Nexus Player.
Lalu bagaimana dengan seri smartphone teranyar Google -- Nexus 5X dan 6P. Tenang, kedua smartphone yang resmi diluncurkan kemarin malam, Selasa (29/9/2015) memang sudah memiliki sistem operasi Marshmallow sejak pertama kali keluar dari pabrikannya.
Mengutip informasi yang dilansir laman Venture Beat, Rabu (30/9/2015), Google rupanya tidak menghadirkan Android Marshmallow ke beberapa perangkat Nexus-nya yang nyatanya masih laris di pasaran, seperti LG Nexus 4,m Asus Nexus 7 (2012) dan Samsung Nexus 10.Â
Pun begitu, Google tetap akan mengirim kode Android Marshmallow lewat Android Open Source Project (AOSP) di hari yang sama. Dengan kata lain, ketika perangkat Nexus lawas ini masih bisa berkesempatan di-update ke Android Marshmallow. Hanya saja pengguna harus mem-porting kode tersebut menjadi ROM untuk perangkat Nexus tersebut.
Android Marshmallow hadir dengan segudang peningkatan dibanding seri terdahulu, Android Lollipop. Fitur terbarunya yang dinanti-nanti pengguna adalah Now on Tap, yang mana mampu mengintegrasikan layanan pencarian Google dan interaksi suara menjadi satu aplikasi. Selain itu, Marshmallow juga menghadirkan fitur yang bernama Doze, yang mana bisa menghemat penggunaan baterai.
Marshmallow juga mendukung layanan Android Pay, koneksi USB Type-C di perangkat terbarunya, dan tampilan notifikasi serta interface yang lebih `terpoles` dan interaktif. Selain itu, sistem operasi ini memungkinkan Anda secara manual untuk dapat mengatur jumlah RAM yang tersedia untuk smartphone atau tablet.
Bukan itu saja, Anda juga dapat menghapus aplikasi langsung dari layar utama launcher Google Now dengan men-drag mereka ke atas/kanan layar.
(jek/dew)
Nexus 5X dan 6P jadi yang Pertama Cicipi Android Marshmallow
Kedua smartphone teranyar Google ini sudah mengadopsi sistem operasi Android Marshmallow 6.0.
diperbarui 30 Sep 2015, 12:41 WIBDiterbitkan 30 Sep 2015, 12:41 WIB
Kedua smartphone teranyar Google ini sudah mengadopsi sistem operasi Android Marshmallow 6.0 (Venture Beat)
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Patwal Mobil RI 36 Jadi Sorotan, Mayor Teddy Ingatkan Pejabat Bijak Saat Berkendara
Beri Pesan ke OSIS se-Jakarta, Cak Imin Titipkan Masa Depan Bangsa
3 Hoaks Terkini Seputar Peristiwa Bencana Alam
Deretan Coffeeshop di Padang yang Cocok untuk Tempat Kerja
Free Fire Nusantara Series 2025 Spring Dimulai, Babak City Qualifier Jadi Pembuka
Harga Cabai Naik Jadi Angin Segar Buat Petani yang Hampir Bangkrut
Mengunjungi Shirakawa-go, Desa Tradisional Jepang yang Diakui UNESCO
Penyebab Kebakaran di Los Angeles Terparah Sepanjang Sejarah, Lengkap Kronologinya
Konser Raya 3 Dekade HUT, Dewi Perssik Soroti Kesuksesan Indosiar Lahirkan Talenta Dangdut
VIDEO: Sopir Bus Kecelakaan Maut di Kota Batu Ditetapkan Tersangka, Terancam 12 Tahun Penjara
Cerita Gust, Penyanyi yang Sukses Banting Setir jadi Pengusaha Properti dan Investasi
PM Ishiba Akan Kirim Tenaga Ahli Jepang untuk Dukung Program Makan Bergizi Gratis