Cegah Android Diretas, Ketahui 5 Hal Ini Saat Pakai WiFi Umum

Berikut ini hal-hal yang wajib kamu ketahui untuk menghindari smartphone Android-mu diretas lewat jaringan WiFi.

oleh Muhammad Sufyan Abdurrahman diperbarui 19 Jan 2017, 12:20 WIB
Diterbitkan 19 Jan 2017, 12:20 WIB
WiFi
Ilustrasi WiFi.

Liputan6.com, Bandung - Kini akses internet semakin mudah dinikmati oleh pengguna smartphone. Terutama berkat kehadiran jaringan WiFi yang sudah mulai hadir di berbagai ruang publik.

 

Koneksi WiFi gratis memang menyenangkan. Tetapi, banyak yang tak menyadari bahwa akses WiFi via smartphone juga rentan peretasan. 

Untuk menghindari hal-hal yang tak diinginkan, berikut ini seperti dirangkum Tekno Liputan6.com dari berbagai sumber, 5 hal yang perlu kamu ketahui saat menggunakan WiFi lewat smartphone Android:

1. Jangan Gunakan Wi-Fi Umum

Memakai koneksi WiFi yang tak memakai password dan gratis memang mengasyikkan. Namun, sebenarnya ada bahaya menanti ke smartphone kamu. Maka itu, kamu harus berhati-hati saat menggunakan WiFi umum karena memiliki celah dan rentan disusupi.

2. Jangan Terus-menerus Nyalakan Bluetooth

Biasanya saat mengaktifkan WiFi, smartphone akan meminta izin juga untuk menyalakan Bluetooth sekaligus. Nah, jangan biarkan Bluetooth terlalu lama menyala. Hacker bisa mengirimkan apapun lewat Bluetooth, seperti spam dan Trojan, tanpa sepengetahuan kamu. Masalahnya, virus itu bisa merekam semua aktivitas di Android.

Jangan Simpan Password dan Hapus History

3. Jangan Simpan Password

Saat kamu mengakses situs lewat peramban atau aplikasi, kamu pasti harus log in terlebih dahulu. Nah, jangan menyimpan password apabila ada permintaan "save password". Jangan lupa untuk log out dari aplikasi yang kamu buka saat terkoneksi WiFi Umum. Pasalnya, ada potensi password-mu dicuri.  

4. Gunakan VPN
Ada banyak keuntungan jika kamu menggunakan VPN. Misalnya, dapat mengakses website yang diblokir hingga keamanan lebih baik saat menggunakan WiFi umum. Untuk mendapatkannya, kamu tidak perlu bingung. Saat ini ada banyak aplikasi gratis yang bisa digunakan, seperti DroidVPN dan Hotspot Shield.

5. Hapus History Internet
Mungkin kelihatannya sepele tapi ini wajib kamu lakukan. Setiap kamu mengunjungi situs web, seluruh aktivitas jelajahmu akan terlacak di peramban. Agar tak diketahui, biasakan untuk menghapus "History" atau "Riwayat Penelusuran" di peramban. 

(Msu/Cas)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya