Liputan6.com, Jakarta - Apple dikabarkan akan segera berhenti memberikan bantuan kepada pelanggan melalui Twitter, YouTube, dan forum online Komunitas Dukungan Apple (Apple Support). Perubahan tersebut kemungkinan akan berlaku mulai 1 Oktober 2023.
Mengutip The Verge, Kamis (31/8/2023), pada tahun 2023, perusahaan berencana menghapus peran penasihat dukungan media sosialnya, termasuk peran spesialis komunitas berbayar untuk Komunitas Dukungan Apple.
Baca Juga
Setelah perubahan tersebut terlaksana, para pengguna Twitter akan menerima pesan otomatis yang mengarahkan mereka ke tempat lain untuk mendapatkan bantuan. Peran Spesialis Komunitas berbayar yang membantu pelanggan melalui forum Komunitas Dukungan juga akan dihilangkan.
Advertisement
Demikian juga untuk platform YouTube, di mana Apple akan berhenti menawarkan dukungan teknis kepada pelanggan di bagian komentar video YouTube pada saluran Apple Support.
Adanya perubahan yang telah direncanakan ini, membawa dampak bagi 150 karyawan Apple sendiri. Namun, perusahaan telah menawarkan pengalihan ke peran dukungan telepon.
Dilansir Apple Insider, perubahan dukungan media sosial ini diperkirakan akan selesai pada akhir November 2023. Bagi karyawan yang memilih untuk beralih ke dukungan telepon akan diberi pelatihan yang diperlukan.
Tidak diketahui secara pasti alasan Apple menghilangkan peran-peran ini. Namun, Apple bukanlah satu-satunya perusahaan di bidang terknologi yang mengurangi jumlah dukungan di media sosial.
Tahun lalu, Sony telah lebih dulu menghentikan penawaran dukungan pelanggan PlayStation one-to-one di Twitter. Begitu juga dengan Netflix. Sama halnya dengan Apple, tidak diketahui juga mengapa Sony mengambil tindakan tersebut.
Namun, Netflix jelas mengatakan pihaknya berusaha mengarahkan pelanggan agar lebih sering menggunakan platform milik perusahaan.
Apa Itu Apple Support?
Apple Support merupakan layanan bantuan yang ditawarkan apabila kamu dihadapkan dengan permasalahan produk Apple dan pendukungnya. Mulai dari kendala teknis, informasi Apple Pay, akun Apple ID, dan sebagainya.
Lalu, bagaimana caranya untuk menghubungi Apple Support? Berikut Tekno Liputan6.com sajikan langkah-langkah menghubungi Apple Support.
- Masuk ke laman Contact Apple Support. Bisa masuk melalui web atau aplikasi.
- Jika kamu menggunakan laman web Apple Support, pastikan kamu sudah menekan opsi bahasa Indonesia.
- Cari produk yang sesuai dengan permasalahan atau pertanyaan kamu.
- Setelah masuk ke produk yang sesuai, pilih atau ketik permasalahan yang kamu alami.
- Kemudian kamu terhubung dengan Apple Support, baik melalui telepon, email, ataupun pesan.
Advertisement
Perbedaan Layanan Apple Support Melalui Telepon, Email, dan Pesan
Ini perbedaan setiap layanan Apple Support yang bisa kamu pilih.
1. Apple Support melalui panggilan telepon
Jika kamu ingin mendapatkan pelayanan dukungan secara langsung, maka cara yang satu ini sangat sesuai. Bahkan kamu juga bisa mengatur jadwal layanan sendiri. Namun sebelumnya, kamu harus memasukkan nomor telepon yang aktif, sehingga pihak Apple Support dapat menghubungi kamu.
Tenang, layanan ini tidak mengeluarkan biaya atau tagihan telepon. Kendati demikian, tidak semua jenis permasalahan dapat dilayani dengan panggilan telepon.
2. Apple Support melalui pesan
Untuk layanan yang satu ini, kamu bisa melakukannya melalui pencarian di komputer (Mac atau Windows) atau aplikasi Apple Support di perangkat iOS. Kamu juga bisa menyampaikan pertanyaan dan permasalahan yang kamu alami dalam bentuk teks.
Berbeda dengan layanan panggilan telepon yang hanya dapat dilakukan selama jam kerja, pesan teks ini tersedia selama 24 jam.
Dengan layanan pesan teks, bukti permasalahan pada perangkat kamu dapat dikirimkan dalam bentuk foto.
3. Apple Support melalui email
Sama halnya dengan layanan melalui pesan, melalui email juga kamu bisa menyampaikan pertanyaan dan permasalahan dalam bentuk teks. Untuk melakukannya, kamu memerlukan alamat email aktif.
Namun sayangnya, layanan email ini tidak langsung merespon pelanggan, alias tidak real time. Jadi kamu hasur bersabar menunggu jawaban.
Menghubungi Apple Support dengan Lancar
Menghubungi Apple Support berarti ada permasalahan yang mengganggu dan perlu diselesaikan. Kamu tidak perlu ragu untuk menjelaskan permasalahan yang dialami.
Sampaikan secara jelas dan lengkap agar permasalahan kamu mudah untuk dicek dan dicarikan solusinya. Jangan lupa untuk menyiapkan hal-hal pendukung yang mungkin akan kamu butuhkan, seperti serial number Mac dan Apple ID.
Jika kamu menggunakan layanan pesan teks, ketik pertanyaan kamu secara lengkap dan berurutan dalam satu buble chat. Apabila kamu membutuhkan bantuan dalam waktu cepat, sebaiknya hindari untuk menggunakan bantuan lewat email.
Misalnya seperti bantuan untuk Apple ID yang terkunci, masalah dengan pembayaran di iTunes atau hal mendesak lainnya.
Advertisement