Perangkat mobile sudah menjadi perangkat yang banyak dipakai untuk menunjang aktivitas. Fitur multimedia dan akses internet yang disediakan di perangkat tersebut dimanfaatkan dengan baik untuk menonton secara online di YouTube.
Namun tahukah Anda, menurut Google sekitar 40% video yang ditonton di YouTube ternyata diakses dari perangkat mobile. Jumlah pengguna perangkat mobile pengakses YouTube diketahui mengalami pertumbuhan yang signifikan dalam beberapa tahun terakhir.
Dikutip Tekno Liputan6.com dari Phone Arena, Jumat (18/10/2013), pada tahun lalu penonton video YouTube dari perangkat mobile mencapai 25%, sedangkan di tahun 2011 jumlahnya baru mencapai 6% saja.
Tren menonton YouTube bermula di tahun 2007. Saat itu, Apple menempatkan aplikasi client YouTube di iPhone. Langkah yang dilakukan oleh perusahaan asal Cupertino itu pun berhasil menciptakan sebuah tren baru yang cukup mengesankan.
Namun, Apple menghapus aplikasi client YouTube di iOS 6. Meskipun begitu pengguna perangkat iOS masih bisa menikmati YouTube dari aplikasi khusus yang disediakan Google di Apple App Store, dengan iklan sebelum video dimulai tentunya.
Kini, Google telah menyediakan aplikasi YouTube di berbagai platform perangkat mobile baik iOS, Android maupun BlackBerry. Aplikasi itu pun terus dikembangkan dengan berbagai fasilitas dan fitur pendukung agar video YouTube bisa dinikmati dengan pengalaman yang lebih baik.
(den/dew)
40% Video YouTube Ditonton dari Perangkat Mobile
Jumlah pengguna perangkat mobile pengakses YouTube diketahui mengalami pertumbuhan yang signifikan dalam beberapa tahun terakhir.
diperbarui 18 Okt 2013, 16:17 WIBDiterbitkan 18 Okt 2013, 16:17 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kisah Kocak Gus Baha, Santri Tak Pulang meski Libur, Dikira Rajin Ternyata..
Top 3 News: Propam Polri Ambil Alih Kasus Belasan Polisi Peras 45 WN Malaysia di Acara DWP 2024
Update Pesawat Azerbaijan Airlines Jatuh di Kazakhstan: Korban Tewas 38 Orang, Azerbaijan Hari Berkabung
Harga Kripto Hari Ini 26 Desember 2024: Bitcoin Cs Mayoritas Bertahan di Zona Hijau
7 Artis Tampan Indonesia yang Betah Melajang hingga 2024, High Quality Jomblo
30 Rekomendasi Makanan Diet Sehat, Ada Telur hingga Kimchi
Tak Mau Ada PHK di PT Sritex, Ketua Komisi VII DPR Tagih Janji Pemerintah
Energi Positif dan Kejutan, Inilah Pesan Semesta untuk 4 Zodiak
Penumpang Azerbaijan Airlines Kirim Video ke Istri Sebelum Pesawat Jatuh, Terdengar Ucapan Takbir Para Penumpang
4 HP Samsung Ini Tak Bisa Lagi Pakai WhatsApp Mulai 1 Januari 2025
Rashford Masih Bisa Selamat di Manchester United, Amorim Kasih Bocorannya
Top 3: Peringatan Badai Ekonomi RI di 2025