Liputan6.com, Jakarta - PT Pertamina (Persero) siap menjual Pertalite, bahan bakar minyak berkadar oktan 90 mulai Jumat (24/7/2015) esok. Dengan kehadiran produk baru ini di pasaran, apakah BBM jenis Premium akan lenyap sehingga Pertalite menggantikan BBM RON 88 itu?.
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Sofyan Djalil tidak menampik bahwa Pertalite ke depan bisa menggantikan Premium. Tujuan ini sesuai dengan target pemerintah untuk menerapkan standar emisi European Emission Standard (EURO) di Indonesia.
"Sasaran kita ke sana (menggantikan Premium) kalau kilang minyak sudah baik. Sekarang kan umur kilang kita sudah 30-40 tahun, makanya belum mampu mengeluarkan standar Euro," ucap dia saat berbincang dengan wartawan di kantornya, Jakarta, Kamis (23/7/2015).
Seperti diketahui, penerapan standar emisi Euro di Indonesia terkendala kualitas BBM. Dengan kilang minyak yang sudah uzur, kualitas BBM yang dihasilkan dari pengolahan minyak menjadi BBM atau pencampuran masih rendah. Contohnya saja produk Premium RON 88.
Kata Sofyan, dengan standar Euro, mesin-mesin kendaraan harus mampu mengikuti standar tersebut karena kualitas BBM yang semakin membaik. Semakin tinggi oktan BBM, maka bagus pula untuk pembakaran mesin dan baik bagi lingkungan.
"Sayang kilang kita belum siap, jadi masih pakai Premium dulu. Nah Pertalite yang akan di launching Pertamina dalam rangka memperbaiki itu," tegasnya.
Sofyan menargetkan perbaikan maupun pembangunan kilang minyak baru dapat selesai dalam kurun waktu 2-3 tahun mendatang. Sasaran utamanya, menghapus BBM berkadar oktan rendah atau kurang dari standar minimum, seperti Euro dan standar lainnya.
Untuk itu, dia mengimbau agar masyarakat dapat membeli BBM berkualitas tinggi, seperti Pertamax dan Pertalite. "Kita tidak mempermasalahkan masyarakat mau beli BBM yang mana. Tapi kita berhadap masyarakat lebih sadar terutama yang punya kendaraan generasi baru, beli BBM beroktan tinggi itu lebih baik," saran Sofyan.(Fik/Nrm)