Dekati Natal dan Tahun Baru, Harga‎ Sayuran Merangkak Naik

Harga beberapa sayuran telah merangkak naik 3 minggu menjelang hari raya Tahun Baru.

oleh Ilyas Istianur Praditya diperbarui 11 Des 2015, 11:01 WIB
Diterbitkan 11 Des 2015, 11:01 WIB
Bawang Merah
(Liputan6.com\Miftahul Hayat)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Permintaan masyarakat akan sayuran mengalami kenaikan menjelang perayaan Natal 2015 dan Tahun Baru 2016. Hal tersebut membuat beberapa harga sayuran di pasar tradisional mengalami kenaikan.

Berdasarkan pantauan Liputan6.com, di pasar Mampang, Jakarta Selatan, harga beberapa sayuran telah merangkak naik 3 minggu menjelang hari raya Tahun Baru. Beberapa komoditas yang terlihat sudah mengalami kenaikan harga adalah bawang merah, cabai, kol dan kentang.

Salah satu pedagang sayuran di Pasar Mampang, Suryatmi (45) menuturkan, dirinya menjual bawang merah di harga Rp 26 ribu per kilogram (kg). Harga tersebut mengalami kenaikan Rp 1.000 per kg jika dibandingkan dengan pekan kemarin.

Ia menuturkan, ada dua penyebab kenaikan harga bawang merah tersebut. Penyebab pertama karena memang pasokan yang ada berkurang. "Dari pasar induknya juga berkurang," jelasnya Jumat (11/12/2015). Sedangkan alasan kedua karena memang permintaan juga mengalami kenaikan.


Kenaikan permintaan tersebut memang selalu terjadi menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru. Seperti halnya yang terjadi di Hari Raya Idul Fitri. Tetapi memang kenaikan pada Natal dan Tahun baru tidak setinggi saat Idul Fitri. "Jadi memang jelang Natal dan Tahun Baru, biasa seperti ini," papar dia. 

Tidak hanya bawang merah, Suryatmi melanjutkan, cabai rawit merah juga mengalami kenaikan harga. Saat ini ia menjual di harga Rp 33 ribu per kg, mengalami kenaikan Rp 1.000 dari seminggu sebelumnya yang dibanderol Rp 32‎ per kg. Sedangkan untuk harga kentang kini per kg seharga Rp 12 ribu, dari harga sebelumnya Rp 10 ribu per kg.

Tetangga dagang Suryatmi, Khaironi (36) mengungkapkan kenaikan harga tersebut selain pasokan yang mulai berkurang juga disebabkan karena dampak kekeringan yang terjadi beberapa waktu lalu.

"Meski naik sih sebenarnya pembelinya tidak ada penurunan, tapi mungkin ini dampak cuaca yang tidak ada hujan beberapa waktu lalu, baru kerasa sekarang," terang dia.

Berikut daftar harga sayuran di pasar tradisional berdasarkan pantauan Liputan6.com:

Bawang merah Rp 26 ribu per kg
Bawang putih Rp 28 ribu per kg
Cabai rawit merah Rp 33 ribu per kg
Cabai merah keriting Rp 32 ribu per kg
Cabai merah besar Rp 23 ribu per kg
Cabai rawit hijau Rp 30 ribu per kg
Terong Rp 12 ribu per kg
Bawang bombay Rp 28 ribu per kg
Timun Rp 12 ribu per kg
Tomat Rp 12 ribu per kg
Kentang Rp 12 ribu per kg
Sawi Rp 12 ribu per kg
Sawi putih Rp 13 ribu per kg. (Yas/Gdn)



**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini
**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya