Temukan Minat Kerja di Hari Libur

Kenapa hari Sabtu dan Minggu begitu ditunggu oleh setiap pekerja?

oleh Nurseffi Dwi Wahyuni diperbarui 24 Des 2016, 06:01 WIB
Diterbitkan 24 Des 2016, 06:01 WIB

Liputan6.com, Jakarta - Kenapa hari Sabtu dan Minggu begitu ditunggu oleh setiap pekerja? Andakah salah satunya? Jika iya, tandanya Anda sangat menanti waktu untuk dapat bersantai tanpa beban pekerjaan.

Hari libur memang sangat menyenangkan bagi sebagian orang, karena bisa dihabiskan untuk berlibur ke suatu tempat, bermain bersama teman, atau bahkan untuk bertemu dengan sanak saudara.

Tapi jangan salah, banyak juga lho orang yang tidak menyukai hari libur karena dijalani dengan hal yang itu-itu saja seperti dikutip dari Cermati.com:

Hari libur enaknya bersantai di atas kasur

Memang tidak ada salahnya berlibur dihabiskan untuk beristirahat. Tapi kalau hari libur selalu dihabiskan dengan tidur-tiduran tanpa melakukan aktivitas apapun juga tidak baik dampak ke depannya.

Jika Anda tipe seperti ini, sebaiknya buang jauh-jauh sifat ini karena yang Anda lakukan nantinya hanya memandangi layar handphone, socmed-an, ketiduran, dan tanpa disadari Anda melewati hari libur dengan kesia-siaan.

Hunting foto ke tempat-tempat seru

 “Setiap weekend, saya hobi banget hunting foto ke tempat-tempat seru gitu.”

Anda sudah cukup produktif kalau hal ini sudah Anda miliki. Apalagi kalau setiap hobi yang Anda tekuni dapat menghasilkan pundi-pundi uang. Bisa jadi ini pertanda baik untuk karir Anda mendatang.

Pepatah mengatakan “pekerjaan yang paling menyenangkan adalah hobi yang dibayar”, jadi cari tahu dulu apa dan bagaimana minat Anda sebelum memutuskan suatu pilihan pekerjaan.

Cara menentukan minat kerja

Tidak mudah bagi kita menemukan pekerjaan yang sesuai dengan minat dan cara berkomunikasi kita sehari-hari. Banyak di antara kita yang ketika ditawarkan suatu pekerjaan, tanpa berpikir panjang terlebih dahulu langsung diambil dengan alasan “takut gak dapat kerja lagi”. Hal ini tentunya bisa diatasi dengan mengikuti tes minat yang mudah, cepat, dan tepat untuk Anda di sini.

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya