Liputan6.com, Jakarta Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi menyambut baik berlangsungnya pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2017 yang digelar serentak di berbagai daerah.
Menurut dia, perhelatan akbar ini menunjukan demokrasi di Indonesia berjalan dengan baik. Pilkada digelar di semua wilayah Indonesia. Masyarakat dengan bebas memilih pemimpinnya sesuai dengan kriteria ideal masing-masing.
Advertisement
Baca Juga
"Pilkada kita sambut dengan suatu rasa syukur, bangga, dan gembira bahwa Indonesia bisa berdemokrasi dengan baik," kata dia di Jakarta Pusat, Rabu (15/2/2017).
Khusus untuk Jakarta, dia menaruh harapan yang besar khususnya untuk pembangunan infrastruktur. Sebab itu, siapapun pemenang Pilkada DKI Jakarta mesti fokus pada hal itu.
"Saya pikir siapa pun pemenangnya harus concern dengan infrastruktur. Untuk Jakarta adalah keniscayaan tidak bisa ditinggalkan," ungkap mantan bos Angkasa Pura II itu.
Dia mengatakan, infrastruktur merupakan kebutuhan yang mendesak. Makanya, infrastruktur mesti didorong.
"Kebutuhan masyarakat banyak sekali kita sudah memulai. Saya yakin pemimpin akan concern," tutup Budi Karya. (Amd/Nrm)