Kado Natal, Warga Dogiyai Kini Punya Lampu Tenaga Surya

Masyarakat Dogiyai, Papua menyambut sukacita pemasangan Lampu Tenaga Surya Hemat Energi yang diberikan Kementerian ESDM pada 2018.

oleh Ilyas Istianur Praditya diperbarui 15 Des 2018, 12:15 WIB
Diterbitkan 15 Des 2018, 12:15 WIB
Kementerian ESDM Bagi-bagi Lampu Tenaga Surya ke Papua
Lampu Tenaga Surya Hemat Energi (LTSHE) terpasang di rumah penduduk di desa terpencil Papua. Pada 2017 Kementrian ESDM telah membagikan paket LTSHE untuk 79.564 rumah di 1.027 desa. (Liputan6.com/HO/Hadi M Djuraid)

Liputan6.com, Jakarta - Masyarakat Dogiyai, Papua menyambut sukacita pemasangan Lampu Tenaga Surya Hemat Energi (LTSHE) yang diberikan Pemerintah melalui Direktorat Jenderal Energi Baru, Terbarukan dan Konservasi Energi (Ditjen EBTKE) pada 2018. 

Sebanyak 4.680 unit LTSHE dibagikan untuk masyarakat Dogiyai yang tersebar di empat distrik, yaitu Distrik Sukikai Selatan, Mapia Barat, Mapia dan Kamu, dengan total dusun sebanyak 14 dusun. Kini, terang itu hadir di pedesaan Dogiyai.

"Tahun ini target pemasangan LTSHE di Dogiyai sudah terpenuhi, harapan kami tahun depan dapat melanjutkan pemasangan di dusun-dusun lain yang masih gelap," ujar  Sekretaris Ditjen EBTKE Wawan Supriatna kepada wartawan, Sabtu (15/12/2018).

Lanjut Wawan, unit LTSHE tersebut bergaransi selama tiga tahun. Masyarakat hanya perlu menjaga dan memeliharanya, jika ada yang rusak bisa diperbaiki, dengan menghubungi pihak terkait melalui distrik.

"Masyarakat sangat berterima kasih kepada Kementerian ESDM karena masyarakat Distrik Kamu sebelum adanya LTSHE masih menggunakan lilin dan tungku api untuk penerangan. Dengan adanya LTSHE, kini distrik kami menjadi terang untuk memasak di dapur tidak gelap-gelapan, anak-anak bisa maksimal dalam belajar dan bisa membaca kitab suci di malam hari," ungkap Vincent Iyai, salah satu warga Distrik Kamu. 

"LTSHE ini adalah kado untuk kami dalam menyambut Natal di tahun 2018, Desa kami menjadi terang," lanjut Vincent.

 

 

Dibagikan di 27 Provinsi pada 2019

Lampu Tenaga Surya Hemat Energi (LTSHE)
Lampu Tenaga Surya Hemat Energi (LTSHE) terpasang di rumah penduduk di Dusun Katikupelang, Desa Petawang, Kecamatan Umalulu, Kab. Sumba Timur, NTT, Rabu (21/11). Tahun 2018, sebanyak 2.024 unit akan dipasang di Pulau Sumba (Liputan6.com/HO/Hadi M Djuraid)

Pemasangan LTSHE di Kabupaten Dogiyai merupakan usulan dari Pemerintah Daerah Papua dan telah terpasang 100 persen di semua rumah.

Selain Dogiyai, Pemerintah juga membagikan LTSHE kepada sembilan kabupaten lainnya di Papua, yaitu Yakuhimo, Puncak Jaya, Intan Jaya, Mappi, Boven Digoel, Mimika, Paniai, Nduga dan Puncak. Total alokasi pemasangan LTSHE untuk Provinsi Papua sebanyak 152.754 unit dengan anggaran Rp 502 miliar.

Program LTSHE telah dimulai pada 2017, dan telah dilaksanakan di lima provinsi yaitu Maluku, NTB, Riau, Papua dan Papua Barat, dengan capaian jumlah unit LTSHE yang terpasang sekitar 79.556 unit, di 1.208 desa. 

Pada 2018, program LTSHE akan dilaksanakan di 16 provinsi, dengan jumlah unit LTSHE sekitar 173.208 unit, dengan jumlah anggaran sebesar Rp 600 miliar. Hingga kini LTSHE yang sudah terpasang sebanyak 167.215 unit atau sekitar 97 persen. Pada 2019, program LTSHE direncanakan dipasang sebanyak 98.481 unit di 27 provinsi. (Yas)

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya