Top 3: Tips Cari Tiket Pesawat Murah, Biar Bisa Liburan Hemat Sita Perhatian

Berikut tiga artikel terpopuler di Kanal Bisnis Liputan6.com yang dirangkum pada Senin, 5 Agustus 2024.

oleh Agustina Melani diperbarui 05 Agu 2024, 06:30 WIB
Diterbitkan 05 Agu 2024, 06:30 WIB
Top 3: Tips Cari Tiket Pesawat Murah, Biar Bisa Liburan Hemat Sita Perhatian
Salah satu strategi termudah untuk mengurangi biaya perjalanan adalah dengan mencari tiket pesawat murah. (Liputan6.com/Andri Wiranuari)

Liputan6.com, Jakarta - Salah satu strategi termudah untuk mengurangi biaya perjalanan adalah dengan mencari tiket pesawat murah. Banyak sekali maskapai penerbangan yang sering mengadakan promo-promo menarik yang bisa menurunkan harga tiket pesawat dengan potongan harga.

Berikut tips cara cari harga tiket pesawat murah dengan promo untuk para traveler dikutip dari Antara. Salah satunya cek langkah promo tanggal kembar. Carilah tiket pesawat ketika sedang tanggal kembar, seperti 6.6 sale. Biasanya aplikasi travel dan maskapai penerbangan memberikan penawaran khusus. Banyak penyedia jasa penerbangan kerapkali mengadakan promo menarik di tanggal-tanggal tersebut.

Anda dapat membeli tiket pesawat dengan harga lebih murah dibandingkan hari biasa berkat potongan harga dan penawaran khusus.

Artikel Tips Cari Tiket Pesawat Murah, Biar Bisa Liburan Hemat menyita perhatian pembaca di Kanal Bisnis Liputan6.com pada akhir pekan. Ingin tahu artikel terpopuler lainnya di Kanal Bisnis Liputan6.com? Berikut tiga artikel terpopuler di Kanal Bisnis Liputan6.com yang dirangkum Senin (5/8/2024):

1.Tips Cari Tiket Pesawat Murah, Biar Bisa Liburan Hemat

Salah satu strategi termudah untuk mengurangi biaya perjalanan adalah dengan mencari tiket pesawat murah. Banyak sekali maskapai penerbangan yang sering mengadakan promo-promo menarik yang bisa menurunkan harga tiket pesawat dengan potongan harga.

Berikut tips cara cari harga tiket pesawat murah dengan promo untuk para traveler dikutip dari Antara. Salah satunya cek langkah promo tanggal kembar.

Carilah tiket pesawat ketika sedang tanggal kembar, seperti 6.6 sale. Biasanya aplikasi travel dan maskapai penerbangan memberikan penawaran khusus. Banyak penyedia jasa penerbangan kerapkali mengadakan promo menarik di tanggal-tanggal tersebut.

Anda dapat membeli tiket pesawat dengan harga lebih murah dibandingkan hari biasa berkat potongan harga dan penawaran khusus.

Berita selengkapnya baca di sini

2. Penampakan Trofi Piala Presiden 2024: Berlapis Emas Murni 24 Karat

Trofi Piala Presiden 2024 Bakal Spesial, Dilapisi Emas Murni 24 Karat
Trofi Piala Presiden 2024 Bakal Spesial, Dilapisi Emas Murni 24 Karat

Piala Presiden 2024 sudah memasuki tahap akhir. Pertandingan final akan digelar hari ini pada Minggu 4 Agustus 2024 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah. Laga puncak akan mempertemukan Borneo FC melawan Arema FC.

Terdapat kejutan menarik menjelang pertandingan perebutan gelar juara ini. Trofi Piala Presiden 2024 akan menjadi sangat istimewa karena dilapisi dengan emas murni 24 karat.

Proses pelapisan emas pada trofi tersebut telah selesai dilakukan dengan sangat hati-hati. Dengan pelapisan emas 24 karat, trofi Piala Presiden 2024 akan menjadi motivasi tambahan bagi para pemain Arema FC dan Borneo FC untuk meraih gelar juara. Panitia Piala Presiden 2024 terus memberikan kejutan demi kejutan.

Sebelumnya, hadiah untuk juara juga telah ditingkatkan. Ketua Steering Committee (SC) Maruarar Sirait mengumumkan kenaikan nilai hadiah untuk klub juara sebesar Rp250 juta masing-masing. 

Berita selengkapnya baca di sini

3. AirAsia Genjot Pembukaan Rute Baru Tanpa Transit, Ini Alasannya

(Dok AirAsia)
(Dok AirAsia)

 Indonesia AirAsia berencana membuka sejumlah rute penerbangan baru. Rencana tersebut sejalan dengan geliat pariwisata yang mulai pulih setelah pandemi covid-19.

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) di Indonesia mencapai 1,17 juta kunjungan pada Juni 2024. Jumlah ini naik 9,99 persen dibandingkan Juni 2023.

Wisman yang berkunjung ke Indonesia pada Juni 2024 didominasi oleh wisman yang berasal dari Malaysia (16,11 persen), Singapura (13,44 persen), dan Australia (12,33 persen). Secara kumulatif, kunjungan wisman pada Januari hingga Juni 2024 meningkat 21,02 persen dibandingkan periode sama 2023. Kunjungan wisman utamanya tercatat pada pintu bandara Ngurah Rai-Bali dan Soekarno Hatta Banten.

Pada periode yang sama, jumlah penumpang angkutan udara juga mengalami pertumbuhan. Selama Januari–Juni 2024, jumlah penumpang domestik sebanyak 30,4 juta orang dan jumlah penumpang internasional sebanyak 8,9 juta orang, masing-masing naik sebesar 0,71 persen dan 25,61 persen dibandingkan periode sama 2023.

Berita selengkapnya baca di sini

Infografis Bank Dunia Proyeksi Pertumbuhan Ekonomi Global Bakal Terjun Bebas. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Bank Dunia Proyeksi Pertumbuhan Ekonomi Global Bakal Terjun Bebas. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya