Bek Muenchen Tak Gentar Hadapi Penyerang Barca

Mehdi Benatia sudah mengenal Luis Suarez.

oleh Antonius Hermanto diperbarui 06 Mei 2015, 12:19 WIB
Diterbitkan 06 Mei 2015, 12:19 WIB
Bek anyar Bayern Muenchen Mehdi Benatia
Mehdi Benatia langsung jumpa mantan klub, AS Roma di Liga Champions (ALEXANDER HASSENSTEIN / POOL / AFP)

Liputan6.com, Barcelona - Bek Bayern Muenchen, Mehdi Benatia, mengaku siap menghadapi gempuran Barcelona di leg pertama babak semifinal Liga Champions, Kamis (7/5/2015) di Camp Nou. Pasalnya ia sudah mengenal tipikal permainan salah satu penyerang Barca, Luis Suarez.

"Saya sangat menghormati para pemain (Barca) itu, tapi saya tidak takut," ungkap Benatia seperti dilansir Sportsmole.

"Saya pernah melawan Luis Suarez di Europa League, saat itu saya bermain bagi AS Roma dan Suarez di Liverpool, jadi saya sudah mengenalnya."

http://cdn1-a.production.liputan6.static6.com/medias/866914/original/055309200_1430582581-2015-05-02T153058Z_2057509548_GF10000081466_RTRMADP_3_SOCCER-SPAIN.JPG

Musim 2014/2015 pelatih Barca, Luis Enrique, sukses membentuk trisula maut di lini serangnya. Trio Lionel Messi, Neymar, dan Suarez, sukses mencetak lebih dari 100 gol di semua kompetisi.

Akan tetapi Benatia tidak silau dengan ketajaman penyerang-penyerang Blaugrana itu. Menurutnya Muenchen juga memiliki sosok bek yang patut diwaspadai.

"Jerome Boateng dan saya adalah duet tangguh di lini belakang. Jika kami dapat fokus sepanjang pertandingan kami akan mampu mengatasi mereka di Camp Nou," pungkas bek asal Maroko itu.

Baca Juga:

Ancelotti Beberkan Penyebab Madrid Dikalahkan Juve

Kelincahan Suarez Bikin Bayern Ketakutan

5 Fakta Menarik Usai Juventus Gasak Real Madrid

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya