Liputan6.com, Jakarta Lewis Hamilton tidak menyianyiakan pole position yang direbutnya di balapan Formula 1 GP Belgia 2015. Start dari posisi terdepan, pembalap Mecedes tersebut tampil stabil dan berhasil naik podium di posisi pertama, Minggu, 23 Agustus 2015.
Kemenangan ini kian membuka peluang pembalap Inggris itu menjuarai Formula 1 musim ini. Saat ini, Hamilton kokoh di puncak klasemen dengan 227 poin. Sedangkan di belakangnya menyusul rekan sesama pembalap Mercedes, Nico Rosberg dengan 199 poin.
"Bagi saya ini merupakan akhir pekan yang luar biasa lainnya," kata Hamilton dilansir Crash.net. "Tim di pitstop bekerja luar biasa. Sepanjang pekan ini, teman-teman kembali ke pabrik. Hari adalah mimpi--mobil tampil fantastis sepanjang akhir pekan," sambungnya.
Hamilton memang seakan tidak terbendung selama balapan di sirkuit Spa Franchorchamps. Apalagi setelah rekan setimnya Nico Rosberg, yang juga menjadi pesaing terdekatnya justru melakukan start yang buruk.
Mengawali lomba dari posisi kedua, Rosrberg sempat tercecer hingga ke urutan empat. Namun Rosberg akhirnya mampu memangkas jarak dari Hamilton dan finish di urutan kedua dengan selisih waktu dua detik.
"Nico (Rosberg) tentu saja memiliki kecepatan yang baik, namun saya bisa menjawab lebih lama," kata Hamilton.
"Jujur saja, saya merasa santai berada di depan, tampi mobil itu hebat. Saya harus benar-benar mencari setingan yang tepat bagi ban. Utamanya saat saya melihat ban salah satu mobil pecah," bebernya.
Hamilton mengaku sangat hati-hati di dua lap terakhir. Situasi ini pun langsung dimanfaatkan Rosberg untuk memangkas jarak dengannya.
"Saya merasa benar-benar mampu memegang kendali sepanjang hari dan mendapat pengarahan bagus dari tim. Saya merasak 100 persen akhir pekan ini." (Rco/Rjp)
Finis Terdepan, Mimpi Hamilton Terwujud di GP Belgia
Lewis Hamilton sempat was-was di penghujung balapan, kenapa?
diperbarui 24 Agu 2015, 11:42 WIBDiterbitkan 24 Agu 2015, 11:42 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Janda Ditinggal Suami Tak Menikah Lagi Apa Tetap Dapat Pahala Pernikahan? Ini Kata Ustadz Khalid Basalamah
Ketua MPR: Perkembangan IKN Bagus, On The Track
Pesona Lampion Imlek 2025 di Kali Pepe, Destinasi Hiburan dan Wajah Toleransi Masyarakat Solo
Golongan Orang yang Doanya Tidak Akan Pernah Dikabulkan Allah, Ini Penyebabnya Kata UAH
Hasil PLN Mobile Proliga 2025: Tidak Terkalahkan, Jakarta Popsivo Polwan Juara Putaran Pertama
3 Klub Eropa Paling Boros di Bursa Transfer Januari 2025: Manchester United Tak Termasuk
Umbul Mantram, Tradisi Imlek di Solo yang Lahir dari Akulturasi Budaya
Bertemu PM Modi, Prabowo Undang Pengusaha India Investasi di Indonesia
Hasil Liga Inggris: Liverpool Lumat Ipswich, Arsenal Menang Dramatis atas Wolverhampton
VIDEO: Menteri ATR Nusron Wahid Tinjau Area SHGB dan SHM di Pagar Laut Tangerang
VIDEO: Buron Kasus e-KTP Paulus Tannos Ditangkap Singapura, Kemenkum Bakal Percepat Ekstradisi
Seret 5 Tersangka, Jembatan SKA Pekanbaru Menyeleweng dari Desain Awal