Liputan6.com, Jakarta - Mahaka Sports and Entertainment telah menunjuk dua pelatih, yakni Danurwindo dan Edward Tjong untuk memilih pemain terbaik Piala Jenderal Sudirman. Sebenarnya ada tiga pelatih yang diminta sebagai juri, tapi satu kandidat, yakni Nilmaizar masih sibuk menangani Semen Padang.
Kebetulan tim berjuluk Kabau Sirah itu melaju ke babak semifinal. "Nanti kedua pelatih itu akan memilih 3 - 5 pemain terbaik di semua posisi," ujar CEO Mahaka Hasani Abdulgani.
Â
Advertisement
Baca Juga
- Pelatih PBFC Pantau Pasukannya dari Ranjang Rumah Sakit
- Guardiola Goda MU, City, dan Chelsea
- PT Liga Masih Bungkam Tanggapi Surat BOPI Soal Liga Super
Dihubungi terpisah, Edward Tjong, mengaku baru mengetahui penunjukan dirinya sebagai juri pemain terbaik Piala Jenderal Sudirman dari email yang dikirim Mahaka. Namun mantan pelatih Persela Lamongan tersebut belum paham kriteria pemain yang berhak atas penghargaan itu.
"Saya belum tentukan kriterianya. Nanti pada 9 dan 10 Desember saya akan mendiskusikannya bersama coach Danurwindo di Samarinda," ujar dia kepada Liputan6.com, Rabu (6/1/2016).
"Dalam email tersebut, Mahaka menjelaskan kalau kandidat pemain terbaik Piala Jenderal Sudirman harus orang Indonesia," jelas pelatih yang menangani Persiba Balikpapan di Piala Presiden tersebut.
Dalam penentuan pemain terbaik nanti, Edward dan Danurwindo akan mengajukan 3 - 5 kandidat saja. Untuk menentukan pemenang selanjutnya akan dilakukan lewat pemungutan suara oleh 15 pelatih yang tampil. Pemenang akan mendapatkan uang sebesar Rp 100 juta.*