Liputan6.com, Jakarta: Arema Cronus menantang Mitra Kukar di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Sabtu (9/1/2016) pada leg pertama babak semifinal Piala Jenderal Sudirman. Meski bermain di kandang lawan, Arema menjadi tim unggulan karena selalu meraih kemenangan di ajang ini.
Namun demikian, pelatih Singo Edan (sebutan Arema), Joko Susilo malah takut anak asuhnya malah terlena dengan sebutan sebagai tim superior. Dia malah membeberkan kelemahan timnya.
"Terima kasih sudah dipuji seperti itu. Tapi saya berpikir kalau kami belum pantas disebut seperti itu. Saya malah khawatir kalau kami jadi terlena di pertandingan nanti," ucap Joko, Jumat (8/1/2016).
"Saya khawatir karena belum puas dengan kinerja tim ini. Jujur ya, kerja sama Arema belum kompak seperti dulu. Pemain asing kami malah datang tiga hari sebelum ajang ini dimulai," tambah Joko.
Pelatih yang akrab disapa Gethuk tersebut mengatakan, Mitra Kukar mengalami perkembangan yang signifikan setelah dikalahkan Arema di perebutan tempat ketiga Piala Presiden.
"Saya harus mengubah pola permainan. Kalau Arema bermain seperti saat mengalahkan Mitra Kukar di Piala Presiden, kami pasti tidak bisa menang. Kami harus konsentrasi lebih baik di pertandingan nanti," tutupnya.
Dijagokan, Arema Khawatir Lengah Lawan Mitra Kukar
Arema hadapi Mitra Kukar di Stadion Aji Imbut pada laga semifinal Piala Jenderal Sudirman.
diperbarui 09 Jan 2016, 03:00 WIBDiterbitkan 09 Jan 2016, 03:00 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
27 Ribu Personel Gabungan Jaga Pilkada Serentak 2024 di Banten
Wamen Dikti Saintek Stella Christie Ingatkan Gen Z Konsekuensi Abaikan Etika Saat Menggunakan AI
Mengapa Bumi Tampak Datar Meski Berbentuk Bulat?
Link Live Streaming Liga Champions Bayern Munchen vs PSG, Sebentar Lagi Tayang di SCTV dan Vidio
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Rabu 27 November 2024
Gugatan Praperadilan Ditolak, Kejagung Lanjutkan Penyidikan Tom Lembong
Aksi 4 Polisi Jalan Kaki 3 Hari Demi Kawal Distribusi Logistik Pilkada di Banggai Terpencil
Menyambut Kematian dengan Gembira Tanpa Takut, Gus Baha Kisahkan Para Ulama
Ungkap Persoalan Zonasi PPDB, Mendikdasmen: Semoga 2024-2025 Bisa Terapkan Sistem Baru
Fakta Unik Juhu Singkah, Kuliner Kalimantan Terbuat dari Rotan
Kisah Delle Lumba-Lumba Laut Baltik yang Hobi Berbicara Sendiri
Bolehkah Terima Amplop Serangan Fajar Pilkada 2024? Buya Yahya Menjawab