NBA: Durant Triple Double, Warriors Hajar Mavericks

Durant mencetak triple double pertama bersama Warriors di NBA.

oleh Thomas diperbarui 31 Des 2016, 14:40 WIB
Diterbitkan 31 Des 2016, 14:40 WIB

Liputan6.com, California- Kevin Durant mencetak triple double pertamanya bersama Golden State Warriors. Permainan apik Durant membantu Warriors menang 108-99 pada laga NBA, Sabtu (31/12/2016) siang WIB.

Dalam laga di ORACLE Arena, Durant menyumbang 19 angka, 11 rebound dan 10 assists. Ini merupakan triple double kedelapan Durant di NBA atau yang pertama sejak 10 Desember 2015.

Mavericks mampu memberikan perlawanan sengit di awal laga. Pada kuarter pertama, skor sama kuat 29-29. Namun Mavericks mulai tidak bisa membendung tuan rumah sejak kuarter dua.

Warriors melesakkan 62 angka di kuarter dua dan tiga, sedangkan Mavericks hanya menghasilkan 40 poin. Karena sudah unggul jauh, pelatih Steve Kerr menyimpan pemain-pemain pilar Warriors.

Klay Thompson menjadi pengumpul poin terbanyak dengan 29 angka. Sedangkan Stephen Curry bermain kurang maksimal dengan hanya melesakkan 14 angka.

Di kubu Mavericks, mantan pemain Warriors Harrison Barnes menjadi pemain terbaik dengan sumbangsih 25 angka.

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya