Umuh: Persib Terbuka Rekrut Pelatih Manapun

Persib memprioritaskan untuk mencari pelatih baru.

oleh Kukuh Saokani diperbarui 10 Okt 2017, 23:45 WIB
Diterbitkan 10 Okt 2017, 23:45 WIB
Umuh Muchtar
Manajer Persib Umuh Muchtar. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Liputan6.com, Bandung - Hasil kurang maksimal pada musim ini membuat manajemen Persib Bandung berbenah. Selain bakal mengganti beberapa pemain, tim berjuluk Maung Bandung akan mencari sosok pelatih ideal.

Emral Abus yang saat ini menjadi juru taktik dianggap belum bisa memberikan prestasi bagi tim kebanggaan Bobotoh. Manajer Persib, Umuh Muchtar menilai mencari pelatih yang akan menangani Febri Hariyadi dan kawan-kawan menjadi prioritas utama juara ISL 2014 itu.

"Dimana-mana juga pelatih yang menentukan pemain. Tapi kalau pemain dulu pemainnya enggak cocok sama pelatih gimana?" kata Umuh, Selasa (10/10/2017).

Disinggung soal kriteria pelatih yang dicari Persib, Umuh menegaskan manajemen mencari sosok berpengalaman membawa sebuah tim juara, mempunyai wibawa dan mampu menyatukan para pemain.

"Siapapun tidak tertutup. Kalau sekarang masih para pelatih mempunyai kontrak ada koridor itu jadi tidak boleh, kalau sudah habis baru kita bicara dan dekati."

"Pastinya pelatih yang punya wibawa, punya pengalaman. Mau lokal mau asing enggak masalah buat Persib," ujarnya mengakhiri.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya