MotoGP: Rossi Bingung Sindirannya Tak Direspons Yamaha

Rossi mengungkapkan secara terang-terangan masalah terbesar Yamaha di MotoGP, yakni traksi yang dialami motor, khususnya elektronik.

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 09 Mei 2018, 14:00 WIB
Diterbitkan 09 Mei 2018, 14:00 WIB
Valentino Rossi
Pembalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi. (Twitter/Yamaha MotoGP)

Liputan6.com, Jerez - Rider Movistar Yamaha, Valentino Rossi kalah telak dari rival utamanya, pembalap Repsol Honda Team, Marc Marquez di pentas MotoGP Spanyol, pekan lalu.

Pada balapan yang berlangsung di Sirkuit Jerez tersebut, Rossi finis di urutan kelima. Dia tertinggal 8,743 detik dari Marquez yang berhasil naik podium pertama di MotoGP Spanyol.

Usai balapan, pembalap asal Italia itu sudah mengungkapkan secara terang-terangan masalah terbesar Yamaha, yakni traksi yang dialami motor, khususnya elektronik.

Namun hingga sekarang, kritikannya tersebut tak direspons oleh para petinggi Yamaha. Tentunya, hal ini membuat Rossi bingung.

"Saya sudah mengadakan pertemuan yang baik dengan mereka (petinggi Yamaha). Tetapi saya tidak mengatakan sesuatu yang baru, hanya hal-hal yang sudah mereka ketahui," kata Rossi, dilansir dari GP One.

"Namun, saya tidak tahu mengapa mereka tidak bereaksi dengan cepat. Saya tidak tahu itu, tapi saya punya keyakinan di Yamaha," ujar pembalap MotoGP berusia 39 tahun tersebut.

Kurang Tenaga

Valentino Rossi, MotoGP
Penampilan pembalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi. (JAVIER SORIANO / AFP)

Eks pembalap Ducati itu melanjutkan, motor Yamaha, YZR-M1 kurang tenaga saat menikung. Masalah ini, kata Rossi, bersumber dari elektronik yang tak kunjung diperbarui oleh pabrikan asal Jepang tersebut.

"Mungkin Yamaha bisa mendapatkan ban yang lebih baik agar elektroniknya bekerja. Sebab, masalah kami adalah kurangnya daya ketika menghadapi tikungan," ucapnya.

"Saya harap kami memiliki elemen baru yang signifikan, meskipun saya tidak yakin. Mungkin kami baru akan kompetitif di paruh musim," kata Rossi menambahkan.

Klasemen MotoGP

1. Marc Marquez (Repsol Honda) 70 poin

2. Johann Zarco (Movistar Yamaha) 58

3. Maverick Vinales (Movistar Yamaha) 50

4. Andrea Iannone (Suzuki) 47

5. Andrea Dovizioso (Ducati) 46

6. Valentino Rossi (Movistar Yamaha) 40

7. Cal Crutchlow (LCR Honda) 38

8. Jack Miller (Pramac Racing) 36

9. Danilo Petrucci (Pramac Racing) 34

10. Tito Rabat (Avintia Ducati) 24

11. Dani Pedrosa (Repsol Honda) 18

12. Alex Rins (Suzuki) 16

13. Franco Morbidello (Marc VDS) 13

14. Pol Espargaro (KTM) 13

15. Alvaro Bautista (Avintia Ducati) 12

16. Hafizh Syahrin (Yamaha Tech 3) 9

17 Takaaki Nakagami (LCR Honda) 9

18. Aleix Espargaro (Aprilia) 6

19. Mika Kallio (KTM) 6

20. Jorge Lorenzo (Ducati) Ducati 6

21. Scott Redding (Aprilia) 5

22. Bradley Smith (KTM) 3

23. Karel Abraham (Aspar Racing) 1

24. Thomas Luthi (Marc VDS) -

25. Xavier Simeon (Ducati) -

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya