Michael Orah Fokus Berikan yang Terbaik bagi Persija Jakarta

Michael Orah menjadi bintang Persija Jakarta dalam kemenangan 3-2 atas Sriwijaya FC, Sabtu (24/11/2018) di Stadion Wibawa Mukti

oleh Luthfie Febrianto diperbarui 25 Nov 2018, 14:45 WIB
Diterbitkan 25 Nov 2018, 14:45 WIB
Persija Jakarta Vs Sriwijaya FC
Bek Persija Jakarta, Michael Orah, menghindari penjagaan striker Sriwijaya FC, Muhammad Tolib, pada laga Liga 1 di Stadion Wibawa Mukti, Jawa Barat, Sabtu (24/11). Persija menang 3-2 atas Sriwijaya. (Bola.com/Yoppy Renato)

Liputan6.com, Jakarta - Michael Orah menjadi bintang Persija Jakarta dalam kemenangan 3-2 atas Sriwijaya FC, Sabtu (24/11/2018) di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang. Pemain asal Manado ini menyumbang satu assist terhadap gol Ramdani Lestaluhu.

Menanggapi hal ini, Orah mengaku hanya ingin memberikan yang terbaik bagi tim. “Saya tidak mau mengecewakan semua terutama Jakmania yang sudah jauh-jauh datang kesini. Setiap pertandingan yang lakuin saya akan lakukan yang terbaik untuk kemenangan,” kata Orah seperti dilansir situs resmi klub.

Bermain di hadapan suporternya, Persija Jakarta harus memeras keringat untuk menaklukkan Sriwijaya FC. Dua kali skor mereka disusul Sriwijaya yang membutuhkan poin demi terhindar dari zona degradasi.

Unggul lebih dulu lewat Marco Simic, gawang Persija Jakarta kemudian bergetar lewat gol Manu Dzhalilov. Persija menutup babak pertama dengan keunggulan 2-1 setelah Ramdani Lestaluhu memanfaatkan umpan Orah dan menciptakan gol di menti 31.

“Soal assist tentunya sangat senang tapi lebih penting kemenangan tim. Ya saya jika diberikan kepercayaan saya akan melakukan yang terbaik,” ujar Orah.

Namun pada menit ke-63, Sriwijaya menyamakan kedudukan lewat penalti Alan Henrique. Persija akhrinya memastikan kemenangan lewat gol Maman Abdurrahman jelang akhir pertandingan.

 

 

Jadikan Tantangan

Persija Jakarta Vs Sriwijaya FC
Bek Persija Jakarta, Jaimerson Xavier, merayakan gol yang dicetak Marko Simic ke gawang Sriwijaya FC pada laga Liga 1 di Stadion Wibawa Mukti, Jawa Barat, Sabtu (24/11). Persija menang 3-2 atas Sriwijaya. (Bola.com/Yoppy Renato)

Lebih lanjut, Orah juga menanggapi positif ambisi suporter Persija yang ingin melihat timnya juara. Menurutnya, para pemain bakal bekerja keras mewujudkan ambisi tersebut.

“Ambisi suporter justru jadi tantangan buat saya. Dan semua yang hasil ya hanya Tuhan yang tahu. Kami hanya kerja keras di lapangan untuk memberikan terbaik,”kata Orah mengakhiri.

Klasemen Liga 1

 
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya