Gareth Bale Abaikan Kontroversi Bendera, Pilih Fokus Main di Real Madrid

Gareth Bale ogah memikirkan kontroversi yang melilitnya terkait bendera yang dikibarkan usai pertandingan Timnas Wales. Bendera itu singgung fans Real Madrid.

oleh Liputan6.com diperbarui 24 Nov 2019, 09:20 WIB
Diterbitkan 24 Nov 2019, 09:20 WIB
Real Madrid Vs AS Roma
Penyerang Real Madrid, Gareth Bale tak terganggu dengan kontroversi bendera (AP/Gregorio Borgia)... Selengkapnya

Liputan6.com, Madrid- Agen Gareth Bale, Jonathan Barnett angkat bicara terkait insiden bendera soal Real Madrid usai pertandingan Timnas Wales. Dia memastikan Bale ogah ambil pusing dan khawatirkan situasi yang mungkin terjadi akibat tindakannya itu.

Pada jeda internasional kemarin, Gareth Bale kembali beraksi di ajang kualifikasi Euro 2020. Ia berhasil membantu Timnas Wales lolos ke putaran Final Euro 2020.

Namun setelah laga itu, Bale membuat banyak fans Real Madrid geram. Pasalnya ia pada saat itu mengangkat bendera yang dinilai menyindir El Real dengan tulisan 'Wales, Golf, Real Madrid, In That Order'.

Menanggapi situasi tersebut, sang agen pun akhirnya angkat bicara terkait kritikan-kritikan tersebut. "Kritikan-kritikan itu tidak masuk akal," agen Gareth Bale kepada talkSPORT.

 

Khusus Media

gareth bale - zinedine zidane
Gelandang Real Madrid Gareth Bale (kanan) (AFP/Janek Skarzynski)... Selengkapnya

Barnett beberapa saat kemudian mencoba mengklarifikasi pernyataannya kepada Talksport. Ia mengatakan pernyataannya itu bukan ditujukan untuk para fans Madrid, tetapi juga pada media.

"Kata-kata saya tempo hari itu saya tujukan untuk media."

Pada kesempatan yang sama, Barnett dimintai tanggapan mengenai kondisi Bale setelah mendapatkan serangkaian kritikan tersebut.

Barnett mengatakan bahwa kliennya sama sekali tidak terganggu dengan kritikan-kritikan yang masuk tersebut.

"Tidak, dia sama sekali tidak mengkhawatirkan situasinya saat ini." ia menandaskan.

 

Didinginkan Zidane

Baru-baru ini pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane turut mengomentari aksi sarkastik Bale ini.

Ia meminta para pendukung Real Madrid tidak mencerca Bale lebih lanjut karena kejadian tersebut.

Sumber: talkSPORT

Disadur dari Bola.net (Serafin Unus Pasi,published 23/11/2019)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya