Rumor Kai Havertz Panaskan Final Piala FA Chelsea Vs Arsenal

Partai final Piala FA antara Chelsea vs Arsenal, Sabtu (1/8/2020) malam WIB diramaikan dengan rumor gelandang Bayer Leverkusen, Kai Havertz.

oleh Luthfie Febrianto diperbarui 01 Agu 2020, 13:51 WIB
Diterbitkan 01 Agu 2020, 13:50 WIB
Kai Havertz
Pelatih Bayer Levekusen, Peter Bosz, yakin Kai Havertz tak akan bergabung dengan Chelsea pada bursa transfer musim panas ini. (AFP/Ronny Hartmann)

Liputan6.com, London - Partai final Piala FA antara Chelsea vs Arsenal, Sabtu (1/8/2020) malam WIB diramaikan dengan rumor gelandang Bayer Leverkusen, Kai Havertz. Mantan pelatih Chelsea, Avram Grant menuturkan, Havertz hampir pasti ke Chelsea.

"Roman Abramovich (pemilik Chelsea, red) tidak ada masalah dengan uang. Ketika dia menginginkan sesuatu, dia membelinya," kata Grant seperti dilansir Sportskeeda.

Kai Havertz kabarnya telah sepakat untuk berlabuh ke Chelsea musim depan. Havertz telah mencapai kesepakatan personal dengan direktur Chelsea, Marina Granovskaia.

Gelandang timnas Jerman itu akan meneken kontrak lima tahun. Havertz sendiri sudah menegaskan ingin pindah dari Bayer Leverkusen.

Gelandang berusia 21 tahun itu dilaporkan telah meminta Leverkusen melepasnya. Namun belum ada tawaran masuk kepada Leverkusen hingga saat ini.

Sebelum Havertz, Chelsea sudah resmi mendatangkan Timo Werner dari RB Leipzig dan Hakim Ziyech dari Ajax Amsterdam.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

Saksikan Video Chelsea di Bawah Ini


Perhatikan Pemain Akademi

Avram Grant
3. Avram Grant (2007-2008), 66.7% - Pelatih asal Israel ini mendapatkan tim yang bagus peninggalan dari Jose Mourinho. Namun sayangnya Avram kurang memukau dan gagal lepas dari bayang-bayang Mourinho. (AFP/Andrew Yates)

Grant mengatakan, Chelsea boleh saja berbelanja pemain sesuka hati. Namun ia meminta para pemain akademi juga diperhatikan.

"Kebijakan saya di Chelsea adalah kami ingin memberikan 1/3 porsi ke pemain akademi. Sebab, Anda tidak bisa berinvestasi di akademi tanpa memberikan lulusannya kesempatan," kata Grant yang melatih Chelsea dari 2007 hingga 2008.


Bisa Bersaing

Terlepas dari hal itu, Grant mengatakan Havertz akan membuat Chelsea kembali ke persaingan juara. Pasalnya, ia merasa Havertz punya kualitas.

"Dengan perekrutan yang bagus, mereka bisa berkompetisi dengan Liverpool dan Manchester City. Havertz punya kualitas. Kita harus menunggu dan melihatnya," ujar Grant mengakhiri.


Jadwal Final Piala FA

Sabtu 1 Agustus 2020

23.30 WIB, Arsenal vs Chelsea

Stadion Wembley

Live Vidio

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya