Libur Lebaran, Messi Pilih Keliling Kota Bandung

Mbida Messi tak ada rencana pergi ke luar kota selama libur Lebaran. Messi memilih jalan-jalan keliling Bandung.

oleh jeffrey diperbarui 08 Agu 2013, 14:07 WIB
Diterbitkan 08 Agu 2013, 14:07 WIB
mbida-messi-130808b.jpg
Masa libur Hari Raya Lebaran dimanfaatkan pemain gelandang Persib Mbida Messi dengan melakukan aktivitas jalan-jalan berkeliling ke sejumlah tempat dan berbelanja. Messi juga mendatangi tempat-tempat hiburan umum di Kota Bandung.

Messi mengaku kegiatan liburnya diisi dengan menonton dan berbelanja. “Rencananya hanya di Bandung saja. Tidak ada rencana pulang ke Kamerun. Yang saya rencanakan yaitu menonton film atau berlibur ke tempat rekreasi di Bandung dan belanja,” kata Messi seperti dikutip dari laman resmi klub, Kamis (8/8/2013).

Pemain asal Kamerun ini mengaku selama liburan ditemani dua kawannya dari Jakarta yang akan datang ke Bandung. “Kalau keluarga, memang tidak ada di Indonesia. Tapi ada dua teman yang menemani, jadi saya liburan bersama mereka,"  tambahnya.

Disinggung sosok teman yang akan menemani liburannya, Messi terlihat enggan memberitahukannya, hanya ia menegaskan temannya sudah ia anggap sebagai keluarga sendiri, terlebih dirinya suka sewaktu-waktu merindukan keluarganya di Kamerun.

“Terkadang saya suka rindu juga keluarga saya di sana. Saya berharap yang terbaik saja untuk mereka di sana,” ujarnya. (*)

Baca juga:
* <a href="http://bit.ly/19PwlQV">Gasak Chelsea, Madrid Juara International Champions Cup</a>
* <a href="http://bit.ly/147DML9">Gelandang Real Madrid Berfoto Mesra di Amerika</a>
* <a href="http://bit.ly/14A4l2A">Soal David Luiz, Chelsea Sudah Terima Tawaran Barcelona</a>
* <a href="http://bit.ly/15IrUFK">Barca Yakin Dapatkan Suarez dengan Gratis</a>
* <a href="http://bit.ly/14A4rr6">Arsenal Siapkan Dana Besar untuk Gelandang Muda Dortmund</a>
* <a href="http://bit.ly/19ddWOq">Chong Wei Terkejut dengan Permainan Hayom</a>

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya