Setelah ditaklukkan Hamburg SV 0-4 pada dua hari lalu, Pro Duta yang tengah melakukan laga ujicoba di Eropa kembali akan bertarung hari ini. Bermain di Stadion Imtech Arena, Pro Duta akan menghadapi skuat U-23 Hamburg yang ditangani pelatih Rodolfo Esteban Cardoso.
Pelatih Pro Duta Slamet Riyadi menyatakan timnya telah banyak belajar dari hasil melawan tim senior Hamburg. Bersama beberapa pelatih lain, Slamet menugaskan agar anak asuhannya tak bermain gugup saat pertandingan.
"Di awal pertandingan para pemain tampak tegang dan gugup. Mereka seperti terhipnotis dengan nama besar Hamburger SV. Akibatnya, komunikasi dan strategi yang diinginkan tak berjalan dengan baik," kata Slamet. "Kami ingin di laga melawan Hamburger SV U-23 para pemain tampil lepas. Tenang dan bekerja keras menampilkan permainan terbaik," ucapnya lagi.
Presiden Pro Duta, Sihar Sitorus juga menyebut timnya terlalu gugup menghadapi lawan sebesar Hamburg. Karena itu, ia meminta agar para pemain bisa meminimalisasi kesalahan yang mereka buat seperti di laga sebelumnya.
"Hamburger SV U-23 tak beda jauh dengan seniornya lantaran pola latihan mereka sudah sangat sistemik. Yang membedakan adalah para pemain yang tampil lebih muda. Hampir setara dengan para pemain Pro Duta yang juga rata-rata di bawah usia 23 tahun," jelasnya.
"Secara umur berimbang. Sekarang tinggal bagaimana para pemain menentukan hasil akhir di lapangan. Kelemahan sebelumnya diharapkan bisa diminimalkan," ujar Sihar menambahkan.
Setelah laga melawan Hamburg U-23, Pro Duta masih dijadwalkan untuk melakoni dua ujicoba lagi. Sabtu 17 Agustus mendatang mereka akan menghadapi AS Roma Primavera. Dua hari setelahnya, mereka akan menjalani laga ujicoba terakhir melawan AS Pro Cisterna 1926. (*)
Lawan Hamburg U-23, Pro Duta Diminta Minimalkan Kesalahan
Setelah dikalahkan Hamburg SV 0-4, kini Pro Duta akan menghadapi Hamburg SV U-23 pada Kamis 15 Agustus 2013 sore WIB.
Diperbarui 15 Agu 2013, 16:11 WIBDiterbitkan 15 Agu 2013, 16:11 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
90 Persen Penghuni Dusun di Bojonegoro Ini Perempuan
3 Negara Mau Bangun Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir di Indonesia, Ini Daftarnya
Doa Zakat Fitrah Idul Fitri: Pahami Juga Niat dan Keutamaannya
Cara Memaksimalkan Doa di Bulan Ramadan agar Lebih Dikabulkan
Ilmuwan Temukan Cara Baru untuk Cari Jejak Alien di Mars
Cara Membuat Green Tea Shot Simpel yang Bisa Bantu Jaga Imunitas Tubuh
Contoh Makanan Vitamin D: Sumber Nutrisi Penting untuk Kesehatan Optimal
6 Fakta Menarik Kacang Arab Menu Makan Malam Nabi Muhammad
Link Live Streaming Liga Champions Atletico Madrid vs Real Madrid, Mau Mulai di Vidio
Polda Jatim Gagalkan Penyelundupan Senpi Ilegal untuk KKB Papua, 2 Tersangka Eks-Anggota TNI
Jadwal Sholat dan Imsakiyah DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Kamis 13 Maret 2025
Pemerintah Pastikan Jalan Tol dan Nasional Siap Layani Arus Mudik dan Balik Lebaran 2025