Liputan6.com, Brisbane - Presiden Joko Widodo (Jokowi) bertemu dengan Perdana Menteri Australia Tony Abbot di sela-sela kunjungan kerjanya di negara yang terletak di selatan Indonesia tersebut dalam rangka menghadiri KTT G-20 yang akan berlangsung akhir pekan ini.
"Australia sangat penting bagi Indonesia karena kita punya ribuan mahasiswa di sini," kata Presiden Joko Widodo saat bertemu dengan PM Abbot di Brisbane Convention and Exhibition Centre, Kota Brisbane, Australia, Jumat (14/11/2014) petang waktu setempat.
Jokowi mengatakan kunjungannya ke Australia ini merupakan kunjungan pertamanya sebagai presiden, meski sebelumnya ia pernah berkunjung dan cukup mengenal Negeri Kanguru.
Kepala Negara mengatakan banyaknya mahasiswa Indonesia yang belajar di Australia menunjukkan bahwa hubungan kedua negara sangat penting dan patut untuk terus dikembangkan.
Usai bertemu dengan PM Abbot, Presiden kemudian menggelar pertemuan dengan masyarakat Indonesia yang berada di Australia.
Sebelumnya, pada Jumat siang sekitar pukul 14.50 waktu setempat, Presiden Jokowi beserta rombongan tiba di Australia setelah sebelumnya mengunjungi Myanmar untuk menghadiri KTT ASEAN dan pertemuan East Asia Summit. Pada pekan ini juga, Jokowi juga mengunjungi Tiongkok untuk menghadiri KTT APEC di Beijing. (Ant)
Jokowi: Australia Sangat Penting bagi Indonesia
Salah satunya menurut Jokowi karena ada ribuan mahasiswa belajar di Australia.
Diperbarui 14 Nov 2014, 21:22 WIBDiterbitkan 14 Nov 2014, 21:22 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Bupati Purbalingga Janji Suport Novi Sukatani, Caranya?
UAH Sarankan Sedekah setiap Hari Selama Ramadhan walau Hanya Rp1.000, Pahalanya Dahsyat
Cuaca Lebaran 2025, BMKG Prediksi Hujan Ekstrem Masih Mengintai
8 Pengusaha Besar Temui Prabowo di Istana Bahas Danantara, Ada Aguan hingga Tomy Winata
Mimpi Melihat Orang Sholat Artinya: Tafsir dan Makna Spiritual
Kenali, Keutamaan Sedekah di Bulan Ramadan
Apa Itu Thorium yang Disebut Jadi Sumber Energi Nuklir Baru
Rekonstruksi Gaza Versi Arab Vs AS, Mana Paling Sesuai?
Ingin Langsung Didoakan Rasulullah? Gus Baha Ungkap Amalan Istimewa Sufyan Ats-Tsauri
6 Inspirasi Gaya Hijab Nina Zatulini yang Menawan dari Kasual hingga Semi Formal
Istri Wali Kota Bekasi Minta Maaf Usai Viral Menginap di Hotel saat Warga Kebanjiran
Link Live Streaming Liga Europa Real Sociedad vs Manchester United, Segera Tayang di Vidio