Liputan6.com, Jakarta Seekor kucing di Rusia menunjukkan bahwa jenisnya dapat melakukan hal sebaik para anjing yang biasanya dianggap sebagai penyelamat. Masha, nama kucing ini menemukan seorang bayi yang ditinggalkan di jalan dalam kondisi di bawah nol di Rusia Barat.
Tanpa pikir panjang, kucing imut ini segera naik ke dalam kotak tempat bayi itu diletakkan untuk menghangatkannya, kemudian ia mengeong kencang untuk meminta bantuan.
Warga setempat, Irina Lavrova, 68, sedang keluar untuk membuang beberapa sampah ketika ia mendengar Masha mengeong kencang di dekat tong sampah apartemen di kota Obninsk itu. Ia segera menuju kesana untuk melihat apakah kucing itu dalam kesulitan.
Wanita pensiunan itu tertegun tidak percaya ketika melihat bayi laki-laki tergeletak di antara sampah dalam kotak dengan Masha sampingnya.
Baca Juga
Kepada media setempat sebagaimana dilansir melalui Metro.co.uk, Senin (19/1/2015), Irina berkata, "Masha adalah kucing komunal yang semua orang bergiliran dalam menjaga. Anda bisa bayangkan keterkejutan saya ketika melihatnya berbaring di samping bayi dalam sebuah kotak. Jelas naluri keibuannya telah mengambil alih dan ia ingin melindungi anak itu."
Advertisement
Bayi yang diperkirakan berusia tiga bulan itu ditinggalkan dalam kondisi berpakaian rapi dengan topi kecil, beberapa popok dan beberapa makanan bayi. Setelah itu, Irina langsung melapor ke polisi, sementara sang bayi dibawa ke rumah sakit di mana ia diperiksa dan dinyatakan dalam kondisi baik.
Seorang juru bicara rumah sakit mengatakan, "Bayi itu hanya berada di luar selama beberapa jam dan, berkat Masha dan pakaian anak, ia selamat dari cuaca yang ekstrim ini."
Para warga di blok tersebut memuji Masha sebagai pahlawan dan memanjakannya dengan berbagai jenis makanan favoritnya. Sementara, polisi sedang mencari tahu dan mencoba menemukan ibu sang bayi. (Liz)