Liputan6.com, Ajdabiya - Militer Amerika Serikat melancarkan serangan ke Kota Ajdabiya di bagian timur Libya. Dalam serbuan tersebut, pejabat pemerintahan Libya menyatakan, Mokhtar Belmokhtar, tokoh kelompok milisi yang memerintahkan serangan terhadap sebuah kilang gas di Aljazair 2 tahun lalu tewas.
Pejabat pemerintah Libya menyatakan, serangan itu dilakukan setelah pihaknya berkonsultasi dengan AS.
Departemen Pertahanan AS mengatakan, Belmokhtar merupakan target serangan. Namun, pihaknya belum bisa memastikan apakah Belmokhtar tewas. Demikian dikutip dari BBC, Senin (15/6/2015)
Belmokhtar merupakan mantan tokoh senior dalam struktur kepemimpinan kelompok Al-Qaeda di kawasan Islam Maghribi (AQIM). Namun, pria kelahiran Aljazair itu kemudian meninggalkan AQIM dan membentuk kelompok sendiri.
Namanya menjadi terkenal seiring dengan serangan ke kilang gas In Amenas di Aljazair pada 2013. Serangan itu menyebabkan 40 orang meninggal.
Sesaat setelah kejadian, pemerintah AS menawarkan US$ 5 juta untuk setiap informasi yang dapat mengungkap lokasi Belmokhtar.
Belmokhtar diikenal dengan julukan 'mata satu' karena dia sering memakai penutup mata. Dia juga dijuluki 'Mr Marlboro' karena dia kerap menyelundupkan rokok untuk mendanai aksi kelompoknya.
Dia juga ikut bertempur melawan militer Uni Soviet di Afghanistan pada akhir 1980-an. Dia memimpin kelompok milisi al-Murabitoun yang menyerang pasukan lokal dan internasional di Mali. (Mvi/Mut)
Serangan AS Tewaskan Tokoh Milisi di Libya
Belmokhtar merupakan mantan tokoh senior dalam struktur kepemimpinan kelompok Al-Qaeda di kawasan Islam Maghribi (AQIM).
Diperbarui 15 Jun 2015, 08:56 WIBDiterbitkan 15 Jun 2015, 08:56 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tata Cara Bayar Hutang Puasa Ramadan, Lebih Cepat Dilakukan Lebih Baik
Prabowo Marah Soal Minyakita Tak Sesuai Takaran, Minta Pelaku Ditindak Tegas
Kemegahan Masjid Katedral Moskow, Simbol Spiritual Umat Islam di Rusia
Ciri-Ciri Orang Manipulatif yang Perlu Diketahui
Bek Tangguh Arsenal Tanggapi Spekulasi Transfer ke Real Madrid
Menang, Gregoria Mariska Tunjung Masih Punya PR di All England 2025
Jangan Habiskan THR Sembarangan! PS5 Lagi Murah Selama Ramadan 2025
Resep dan Cara Membuat Klepon, Takjil Favorit Warga Gorontalo
Sholat Taubat Dilakukan Jam Berapa? Ketahui Niat dan Tata Caranya
10 Tips Merayakan Lebaran dengan Tenang, Cegah Overstimulasi Mental
Patrick Kluivert Soroti Nutrisi Pemain Timnas Indonesia di Tengah Ramadan 2025
Cara Menjaga Berat Badan Ideal Usai Puasa Ramadan, Bantu Tetap Hidup Sehat