Liputan6.com, Jakarta - Terkadang adanya peraturan ketat dapat membuat karyawan tidak bersemangat bekerja. Namun mereka yang bekerja di tempat ini dibuat betah lantaran peraturan yang di tetapkan.
Peraturan yang ditetapkan perusahaan memiliki tujuan baik dan mengharapkan semua karyawan dapat menjalankannya. Misalnya peraturan umum yang dimiliki setiap perusahaa, tidak boleh bolos tanpa pemberitahuan.
Baca Juga
Dirangkum dari berbagai sumber, inilah deretan peraturan unik dari sejumlah perusahaan di dunia:
Advertisement
1. Cuti saat hewan peliharaan sakit
Peraturan unik pertama yaitu Sapienxa University di Roma, Italia yang mengizinkan karyawannya tidak masuk dengan alasan merawat anjingnya yang sakit. Anna, karyawan yang bekerja disana mengajukan perizinan karena binatang kesayangannya itu harus di operasi. Tidak ada orang lain di rumah yang menjaga sang anjing juga menjadi alasannya.
Di Italia memang memiliki peraturan untuk merawat hewan peliharaannya yang jatuh sakit, jika tidak pemilik disebut berbuat tindakan kejahatan. Anna pun diizinkan libur selama 2 hari.
Saksikan video pilihan di bawah ini:
2. Dibolehkan tidur siang
Dengan alasan yang sederhana yaitu untuk memperbaiki produktivitas, sebuah pabrik perusahaan elektronik di China mengizinkan karyawannya untuk tidur siang. Aktivitas tersebut dilakukan dengan duduk di tempat kerja masing-masing.
Karyawan pun memejamkan kedua matanya setelah mengerjakan pekerjaan yang menumpuk. 30 menit adalah waktu yang berharga bagi mereka untuk beristirahat. Setelah bertahun-tahun, peraturan ini membuahkan produktivitas yang meningkat.
Advertisement
3. Cuti datang bulan
Datang bulan memang hal yang dimalaskan bagi kaum perempuan. Lemas, perubahan mood yang tiba-tiba dan lainnya. Maka dari itu, perusahaan toko mainan bernama LELO di Inggris memberikan cuti bagi karyawan yang sedang menstruasi.
Menurut perusahaan itu, mereka harus menjaga mood yang baik demi meningkatkan kinerjanya dan pekerjaan yang dilakukan berjalan baik. Dengan begitu pemberian cuti ini dapat membuat rasa senang.
4. Cuti karena patah hati
Sebuah perusahaan Hime & Company di Jepang memberikan karyawannya tidak masuk kantor jika patah hati. Sama halnya dengan alasan perusahaan LELO di Inggris, mereka diliburkan agar efektivitas pekerjaan tidak terganggu.
Miki Hiradate, CEO perusahaan menilai bahwa masalah patah hati adalah hal yang serius.
Advertisement
5. Diwajibkan bermain 2 jam sekali
Suka bermain game? Kantor American On Line (AOL) adalah tempantya. Berada di California, Amerika Serikat, karyawan di sini diwajibkan untuk bermain minimal dua jam sehari untuk merilekskan pikiran dan badan setelah bekerja.
Fasilitas permainan yang disediakan juga beragam membuat karyawan menikmati. Tersedia beberapa permainan seperti biliard, game online dan lainnya.
Reporter: Aqilah Ananda Purwanti