Daripada Suplemen, 6 Sumber Vitamin K Alami ini Baik Dikonsumsi

Jaga kesehatan tulang dengan 6 makanan kaya sumber Vitamin K berikut.

oleh Aditya Eka Prawira diperbarui 17 Okt 2014, 07:08 WIB
Diterbitkan 17 Okt 2014, 07:08 WIB
5 Manfaat Dahsyat Asparagus
Asparagus, sayuran hijau dengan rasa unik yang kaya manfaat.(Foto: lovingthebike.com)

Liputan6.com, Jakarta Suplemen vitamin K banyak dipilih sejumlah individu untuk meningkatkan kesehatan tulang, serta mencegah terjadinya perdarahan hebat. Meski banyak produsen mengklaim bahwa vitamin K dalam bentuk suplemen dijamin sehat, namun jauh lebih sehat bila mendapatkan manfaat vitamin K dari bahan-bahan alami yang begitu mudah kita temukan.

Berikut adalah sejumlah sumber bahan alami yang mengandung banyak vitamin K, yang dapat dimasukan ke dalam diet sehari-hari, seperti dikutip Health-Me Up, Jumat (17/10/2014).

1. Bayam

Bayam disebut sebagai makanan super, karena mengandung banyak nutrisi sehat, termasuk vitamin K. Anda pun dapat mengonsumsinya dalam bentuk mentah, direbus, atau dimasak.

2. Kale

Kale merupakan sayuran hijau sejenis kubis yang bermanfaat untuk menurunkan kolesterol dan mencegah kanker, dan yang pasti kale kaya vitamin K.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Kubis



3. Kubis

Jika Anda tidak begitu suka kale, kubis dapat menjadi pilihan alternatifnya. Meski vitamin K dalam kubis tak sebanyak kale, mengonsumsi semangkok kubis dapat memberikan asupan vitamin K yang cukup untuk tubuh dalam sehari.

4. Peterseli

Peterseli kerap ditemukan saat kita menyantap spageti atau makanan jenis lainnya. Dua sendoh teh peterseli dapat memebuhi asupan vitamin K dalam tubuh Anda.


Brokoli



5. Brokoli

Tidak sedikit individu yang tidak menyukai sayuran hijau yang sering dianggap kembang kol ini. Namun ternyata, brokoli menyimpan banyak vitamin termasuk vitamin K, dan juga mineral.

6. Asparagus

Asparagus merupakan sumber vitamin K, yang akan terasa manfaatnya bila ditambakan perasan lemon, garam, dan merica sebelum berangkat ke kantor.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya