5 Cara Makan Sehat Walau Pernah Gagal

Mengatur pola makan sehat memang susah-susah gampang. Simak cara-cara ini!

oleh Indy Keningar diperbarui 18 Feb 2015, 13:06 WIB
Diterbitkan 18 Feb 2015, 13:06 WIB
5 Cara Makan Sehat Walau Pernah Gagal
Mengatur pola makan sehat memang susah-susah gampang. Simak cara-cara ini!

Liputan6.com, Jakarta Pola makan yang sehat punya banyak manfaat. Sayangnya, kadang-kadang dalam hidup keseharian kita hal itu tidak memungkinkan.

Namun, pola makan sehat bukan berarti seratus persen mengubah menu makanan dalam waktu sehari. Mulai dengan perlahan-lahan justru lebih punya hasil yang lebih positif. Ada lima cara untuk memulai, sesuai yang dilaporkan dari huffingtonpost.com, Selasa (17/2/2015)

1. Mulai dari minuman
Soda dan minuman kalengan mengandung kadar gula yang sangat tinggi. Beberapa studi menunjukkan kebiasaan minum minuman manis mengakibatkan kenaikan berat badan. Mulailah minum jus buah dan perlahan-lahan kurangi kandungan gulanya.

2. Prioritaskan diri Anda sendiri
Beberapa orang yang tidak berhasil mengatur pola makan berkilah dan menyalahkan jadwal mereka yang tidak memungkinkan. Mereka percaya makanan sehat butuh banyak waktu untuk menyiapkannya dan bisa menyita waktu Anda untuk orang lain. Tapi merawat diri sendiri penting sebelum Anda merawat orang lain. Mulailah berpikir bahwa diri Anda peru dirawat dengan makanan-makanan sehat.

3. Makan sarapan yang bergizi
Sering kali, kita malas sarapan. Padahal, ada banyak studi yang mengaitkan kebiasaan sarapan pagi dengan stabilnya berat badan. Telur, roti dengan alpukat dan oatmeal merupakan makanan yang praktis dan bergizi. Cocok untuk sarapan.

4. Ambil waktu 30 menit saja untuk merencanakan pola makan dalam seminggu
Duduk dan ambil kertas dan pulpen. Tulis makanan apa saja yang mungkin untuk Anda makan saat sarapan, makan siang dan makan malam. Dengan itu, Anda bisa pergi belanja dan tahu apa saja yang harus dibeli untuk makan seminggu kedepan. Pilih makanan yang mengandung protein, sayuran dan lemak sehat. Jangan lupa rencanakan cemilan sehat dan makanan yang bisa dibawa saat anda terburu-buru.

5. Pintar pilih-pilih saat makan di luar
Walau sudah bisa masak makanan sehat setiap hari, setiap makan di luar, Anda seringkali tergoda oleh makanan tinggi lemak dan kalori. Karenanya, selain harus menahan diri, Anda harus coba memilih makanan yang banyak mengandung sayuran dan tidak dimasak dengan cara digoreng.

Sekarang, Anda bisa memulai dengan mengikuti poin satu-persatu. Lakukan dengan tekun sehingga menjadi kebiasaan.

foto: canyon-pt.com

 
 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya